Konsep On, Gimu, dan Giri dalam Film Eien no Zero Karya Sutradara Takashi Yamazaki.

Salsabila, Nabila (2018) Konsep On, Gimu, dan Giri dalam Film Eien no Zero Karya Sutradara Takashi Yamazaki. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Konsep on merupakan sikap berhutang budi, sedangkan gimu dan giri merupakan bentuk dari pembalasan budi yang telah diterima. Di Jepang, konsep atau nilai moral on, gimu, dan giri merupakan sikap yang digunakan dalam interaksi sosial dan menjadi bagian dari budaya. Nilai moral on, gimu dan giri tergambar dalam film Eien no Zero melalui sikap tokoh-tokoh di dalamnya. Sehingga fokus penelitian ini adalah tentang bagaimana konsep moral on, gimu, dan giri yang terdapat dalam film Eien no Zero karya sutradara Takashi Yamazaki. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori antropologi sastra dari Endraswara yang mengatakan bahwa penelitian sastra meneliti refleksi sastra sebagai pantulan budaya. Peneliti juga menggunakan teori konsep on, gimu, dan giri, serta teori mise en scene untuk menganalisis konsep moral on, gimu, dan giri oleh para tokoh yang terdapat dalam film Eien no Zero karya sutradara Takashi Yamazaki. Dalam penelitian ini ditemukan sebanyak 26 data yang terbagi menjadi beberapa kategori on, gimu, dan giri. Dari ketiga konsep moral tersebut, ditemukan beberapa konsep moral on pada kategori ko on atau hutang budi kepada kaisar, oya on atau hutang budi kepada orang tua, shi on atau hutang budi kepada guru dan orang yang dituankan, juga terdapat on atau hutang budi yang diterima dalam semua hubungan selama hidup. Sedangkan pada konsep moral gimu dapat ditemukan gimu pada kategori gimu chu yaitu gimu yang ditujukan kepada kaisar dan gimu ko yang ditujukan kepada nenek moyang. Konsep moral ketiga yaitu giri, dapat terlihat giri pada kategori giri terhadap dunia dan juga giri terhadap nama seseorang. Bagi penelitian selanjutnya, peneliti menyarankan untuk meneliti tentang kamikaze yang terlihat dalam film Eien no Zero.

English Abstract

-

Other obstract

恩というのは恩返しで義務と義理はもらった恩返しのことである。日本では恩、義務、義理がコミュニケーションに使用される態度で日本文化の一部となった。映画「永遠の0」には道徳的な価値が登場人物を通じて描かれた。本研究の目的は山崎貴作品映画「永遠の0」における恩、義務、義理の概念だ。 本研究では、エンドラスワラの文芸人類学が使用された。この理論に文学は文化の反映ということが表示される。映画「永遠の0」の登場人物における恩、義務、義理の道徳的な概念を分析するために、恩、義務、義理、ミザンセーヌという理論も使用された。 本研究の結果で26個のデータからいくつかの恩、義務、義理のカテゴリーに分けられたということが判明された。三つの道徳的な概念の中から、いくつかの恩のカテゴリーが判明された。それは、子恩または天皇への恩返し、親恩または親への恩返し、師恩または教師や尊敬される人への恩返し、恩または人生でもらった恩返しである。一方、義務のカテゴリーは義務忠 天皇への義務、 義務孝または祖先への義務というカテゴリーが判明された。また、義理のカテゴリーは世界への義理と名声への義理というカテゴリーが判明された。次の研究のために、映画「永遠の0」で描かれた「神風」に関する研究テーマが進められた。

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2018/179/051806470
Uncontrolled Keywords: Antropologi Sastra, Konsep Moral, On, Gimu, Giri, film Ein No Zero
Subjects: 700 The Arts > 791 Public performances > 791.4 Motion pictures, radio, television > 791.43 Motion pictures > 791.437 Films
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 20 Aug 2019 07:03
Last Modified: 28 Dec 2021 03:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166237
[thumbnail of Nabila Salsabila.pdf]
Preview
Text
Nabila Salsabila.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item