Implikatur Percakapan Dalam Anime Another Episode 0-3 Karya Sutradara Tsutomu Mizushima

Rachmarina, Nadya Farah (2018) Implikatur Percakapan Dalam Anime Another Episode 0-3 Karya Sutradara Tsutomu Mizushima. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Implikatur adalah pembentukan hipotesa atau mencari makna yang tersembunyi yang dituturkan oleh lawan tutur. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian dengan objek anime Another untuk menjawab rumusan masalah dalam penelitian yaitu (1) implikatur percakapan apa saja yang terdapat pada anime Another episode 0 -3 dan (2) sesuai dengan prinsip kerja sama, pelanggaran maksim apa saja yang ada pada implikatur percakapan dalam anime Another episode 0-3. Data temuan dianalisis menggunakan teori implikatur oleh Yule (2006) dan prinsip kerja sama oleh Grice dalam Nadar (2013). Penelitian ini adalah penilitian kualitatif dengan metode penelitian deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 64 implikatur dengan rincian, implikatur percakapan umum berjumlah 43, implikatur percakapan khusus berjumlah 14, implikatur berskala berjumlah 7. Implikatur tersebut yang melanggar prinsip kerja sama yaitu berjumlah 57. Implikatur yang melanggar maksim kualitas berjumlah 5, maksim cara berjumlah 12, maksim kuantitas berjumlah 15, maksim hubungan berjumlah 25.

Other obstract

日常会話では、相手が推測できること、すなわち推意の部分を省略するのが普通である。そのため、(1) アニメ『アナーザ』第0話―第3話における推意を研究することにした。(2) この研究の目的はアニメ『アナーザ』第0話―第3話における推意とその公理違反を知るためである。調査には、ユレの推意の理論(2006)、ナダルのグリスの公理違反の理論(2013)を用いて分析した。 この研究は、記述的研究方法による定性的研究である。結果としては、 64件の会話の推意が見つかった。会話における一般的な推意は43件で、会話における特別な推意は14件と、スケールの推意は7件を発見した。これらの推意は57件に達する公理違反に違反する。量の公理違反は合計5件で、様態の公理違反は12件で、である質の公理違反は15件で、関係の公理違反は25件を発見した。

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2018/395/051811481
Uncontrolled Keywords: Pragmatik, Tindak Tutur, Konteks, Implikatur
Subjects: 700 The Arts > 791 Public performances > 791.4 Motion pictures, radio, television > 791.43 Motion pictures > 791.437 Films
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 04 Oct 2019 03:51
Last Modified: 04 Jul 2022 03:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166165
[thumbnail of Nadya Farah Rachmarina.pdf] Text
Nadya Farah Rachmarina.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item