Samudra, Fernanda Anindya Bayu (2018) The Depictions of Kalimantan Culture and Nature through the Perspective of Foreign Traveler in Crazy Little Heaven by Mark Heyward. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kalimantan tidak hanya kaya akan warisan budayanya saja, tetapi juga terkenal akan hutan tropis, sumber daya alamnya, serta keeksotisan flora dan faunanya. Hal inilah yang menyebabkan pulau Kalimantan menarik untuk dipelajari, bukan hanya oleh orang Indonesia saja, tetapi juga oleh orang-orang dari negara lain. Hal ini dapat dibuktikan dengan keberadaan banyak buku yang telah mengulas pulau ini dan contohnya adalah Crazy Little Heaven karya Mark Heyward. Crazy Little Heaven merupakan buku catatan perjalanan yang memberikan wawasan spesifik atau lebih mendalam mengenai budaya dan alam di Kalimantan melalui pengalaman dan perspektif penulis sebagai wisatawan asing. Oleh karena itu, masalah dari penelitian ini terdapat pada bagaimana kehidupan Mark Heyward dapat mempengaruhi perspektifnya terhadap budaya dan alam di Kalimantan, serta bagaimanakah penggambaran budaya dan alam di Kalimantan itu dipaparkan melalui perspektifnya sebagai wisatawan asing. Untuk mendukung analisis tersebut diterapkan pendekatan biografi dan teori ekspresif. Pendekatan tersebut digunakan untuk menganalisis latar belakang kehidupan Mark Heyward untuk mengetahui bagaimana kehidupannya dapat mempengaruhi perspektifnya terhadap budaya dan alam Kalimantan. Sedangkan teori ekspresif dipilih untuk menganalisis perspektif penulis terhadap unsur-unsur aspek budaya dan alam di Kalimantan yang ada di dalam buku. Kesimpulannya, dapat diketahui bahwa perspektif Heyward terhadap budaya dan alam di Kalimantan itu dipengaruhi oleh kehidupannya dan rasa ketertarikannya terhadap pulau tersebut. Serta bagaimana ia memaparkan budaya dan alam di Kalimantan itu sendiri juga tidak hanya mengenai gambaran detail secara fisiknya saja, tetapi terdapat pula wawasan mendalam mengenai keanekaragaman budaya dan kekayaan alam di Kalimantan. Peneliti selanjutnya perlu melakukan penelitian lebih lanjut dengan mengeksplorasi buku Crazy Little Heaven menggunakan pendekatan sosiologis untuk mengekspos lebih tentang budaya Kalimantan.
English Abstract
Kalimantan is not only rich of the cultural heritage, but also well known for its tropical forests, rich natural resources, and exotic flora and fauna. That is why this island is interesting to be studied not only by Indonesian people, but also by people from other countries. It can be proven by the existence of many books that talk about this island nowadays and the example is Crazy Little Heaven by Mark Heyward. Crazy Little Heaven is a travelogue book which gives more specific or deeper insight into Kalimantan culture and nature through the experience and perspective of the author as a foreign traveler. Therefore, the problems of this study are how Mark Heyward’s life can influence his perspective toward Kalimantan culture and nature also how Kalimantan culture and nature are exposed from his perspective as the foreign traveler. To support the analysis, biographical approach and expressive theory are applied. The approach is used to analyze the background of Mark Heyward’s life to know how his life can influence his perspective toward Kalimantan culture and nature. Meanwhile the theory is chosen to analyze his perspective toward the elements of the cultural and natural aspects which appear in the book. In conclusion, it can be known that Heyward’s perspective toward Kalimantan culture and nature is influenced by his life and his interested feeling toward the island. Also how he depicts the cultural and natural aspects in Kalimantan is not only about the intimate portrait of the island, but also an astute look of the cultural diversity and the rich natural aspects of Kalimantan. The other researcher needs to do further study in the book Crazy Little Heaven by exploring it with sociological approach to expose deeper about the culture of Kalimantan.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FBS/2018/169/051806460 |
Uncontrolled Keywords: | Kalimantan, Budaya, Alam, Perspektif-Kalimantan, Culture, Nature, Perspective |
Subjects: | 300 Social sciences > 306 Culture and institutions > 306.095 983 Culture and institutions (Kalimantan) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 04 Nov 2019 08:15 |
Last Modified: | 17 May 2022 07:15 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166157 |
![]() |
Text
Fernanda Anindya Bayu Samudra.pdf Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |