Pengaruh Manfaat dan Kemudahan Penggunaan e-Faktur Terhadap Ketepatan Waktu Pelaporan Pajak (Studi Kasus Pada Pengusaha Kena Pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Batu)

Permatasari, Gabriella (2017) Pengaruh Manfaat dan Kemudahan Penggunaan e-Faktur Terhadap Ketepatan Waktu Pelaporan Pajak (Studi Kasus Pada Pengusaha Kena Pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Terhitung tanggal 1 Juli 1984 hingga tanggal 1 Juli 2015, di Jawa dan Bali, beberapa Pengusaha Kena Pajak masih membuat faktur pajak secara manual atau dengan menggunakan aplikasi tertentu yang tidak ditentukan (tidak ada format paten) oleh karena ini dikeluarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 151/PMK.011/2013 tanggal 11 November 2013 tentang Tata Cara Pembuatan dan Tata Cara Pembetulan atau Penggantian Faktur Pajak. Penggunaan e-Faktur semakin berkembang dan meluas hingga kini tahun 2017 tidak hanya di Wilayah Jawa dan Bali melainkan seluruh wilayah di Indonesia telah menggunakan e-Faktur sebagai sarana untuk melaporkan pajak masukan dan pajak keluaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh manfaat penggunaan e-Faktur dan kemudahan penggunaan e-Faktur secara parsial terhadap ketepatan waktu pelaporan pajak serta manfaat penggunaan e-Faktur dan kemudahan penggunaan e-Faktur secara simultan terhadap ketepatan waktu pelaporan pajak. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yaitu explanatory research, dengan populasi 251 Pengusaha Kena Pajak yang dihitung berdasarkan rumus slovin diperoleh 72 responden. Responden adalah Pengusaha Kena Pajak yang terdaftar dan menggunakan e-Faktur. Data dianalisis menggunakan analisis regresi berganda dengan menggunakan program komputer spss for windows ver 23.00. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda dapat diketahui bahwa manfaat penggunaan e-Faktur (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan pajak (Y) yang ditunjukkan oleh p (sig.) 0,000 < α 0,05 atau thitung 3,743 > ttabel 1,995. Kemudahan penggunaan e-Faktur (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan pajak (Y) yang ditunjukkan dengan p (sig.) 0,003 < α 0,05 atau thitung 3,127 > ttabel 1,995. Manfaat penggunaan e-Faktur (X1) dan Kemudahan penggunaan e-Faktur (X2) berpengaruh signifikan dan positif secara simultan terhadap ketepatan waktu pelaporan pajak (Y) yang ditunjukkan dengan p (sig.) 0,000 < α 0,05. Selain itu, dapat ditunjukkan dengan R Square sebesar 49,8%. Saran yang diberikan yaitu DJP Jatim III diharapkan memberikan sosialisasi sistem e-Faktur kepada PKP, mengupayakan sistem e-Faktur yang lebih mudah dan sederhana, PKP berperan aktif dengan mempelajari dan menggunakan e-Faktur agar menunjang ketepatan waktu melaporkan PPN, dan adanya penelitian lanjutan yang memperluas lingkup penelitian.

English Abstract

From July 1, 1984 to July 1, 2015, in Java and Bali, some Taxable Payers still makes tax invoices manually or by using certain unspecified applications (no patent format) because of this, government makes Regulation of the Minister of Finance No.151/PMK.011/2013 dated November 11, 2013 concerning Procedures for the Establishment and Procedure for Repair or Replacement of tax invoices. The use of e-Faktur is growing and extending until 2017 not only in Java and Bali but all regions in Indonesia have been using e-Faktur as a means to report input tax and output tax. The purpose of this study is to analyze and explain the effect of the usefulness of e-Faktur and ease of use of e-Faktur partially to the timeliness of tax reporting as well as the usefulness of e-Faktur and e-Faktur’s ease of use simultaneously to the timeliness of tax reporting. This research uses quantitative research method, that is explanatory research with 251 population of Taxable Payers calculated based on slovin formula obtained by 72 respondents. Respondent is a registered Taxable Payers and uses e-Faktur. Data were analyzed using multiple regression analysis using computer program spss for windows ver 23.00. Based on the results of multiple linear regression analysis it can be seen that usefulness of e-Faktur (X1) has a positive and significant effect on the timeliness of tax reporting (Y) shown by p (sig.) 0,000 < α 0,05 or tcount 3,743 > ttable 1,995. Ease of use of e-Faktur (X2) has a positive and significant effect on the timeliness of tax reporting (Y) which is shown with p (sig.) 0,003 < α 0,05 or tcount 3,127 > ttable 1,995. The usefulness of e-Faktur (X1) and ease of use of e-Faktur (X2) has significant and positive influence simultaneously on the timeliness of tax reporting (Y) shown with p (sig.) 0,000 < α 0,05. In addition, it can be shown with R square of 49.8%. The suggestions are Directorate General of Tax of East Java III is expected to give socialization of e-Faktur to Taxable Payers, expected to create e-Faktur’s system easier and simpler, Taxable Payers actively by studying and using e-Faktur to support the timeliness of reporting VAT, and the presence of further research that extends the scope of the research.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2017/1098/051711869
Uncontrolled Keywords: Manfaat, Kemudahan, Ketepatan Waktu, e-Faktur. Usefulness, Ease of Use, Timeliness, e-Faktur
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 12 Aug 2019 07:55
Last Modified: 28 Mar 2022 08:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/166131
[thumbnail of Gabriella Permatasari.pdf]
Preview
Text
Gabriella Permatasari.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item