Pemberdayaan Masyarakat Desa Melalui Program Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat (Studi di TPST Mulyoagung Bersatu di Desa Mulyoagung Kecamatan Dau Kabupaten Malang)

Ariani, Resthu Cahyaning (2018) Pemberdayaan Masyarakat Desa Melalui Program Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat (Studi di TPST Mulyoagung Bersatu di Desa Mulyoagung Kecamatan Dau Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam peraturan Daerah Kabupaten Malang Nomor 10 tahun 2012 tentang pengelolaan sampah, tempat pengolahan sampah dengan prinsip 3R (reduce, reuse, recycle) yang disebut TPS 3R adalah tempat dilaksanakannya kegiatan pengumpulan, pemilahan, penggunaan ulang skala kawasan. Pembangunan TPST-3R (Reduce, Reuse, & Recycle) Mulyoagung Bersatu merupakan suatu upaya pengendalian dan pengelolaan sampah secara terpadu oleh pemerintah dan masyarakat desa Mulyoagung, Dau, Kab.Malang demi terwujudnya kualitas hidup yang bersih, sehat, dan nyaman. Serta TPST ini ditujukan untuk menjadi lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya pemberdayaan masyarakat di TPST Mulyoagung Bersatu, untuk mengetahui peran dari Stakeholders serta mengetahui indikator keberhasilan pemberdayaan masyarakatnya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang berada di Kabupaten Malang, dengan pemilihan lokasi di Desa Mulyoagung. Sumber data primer diperoleh dari beberapa wawancara dari informan yang berkaitan, sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumen-dokumen yang berhubungan dengan tema tersebut. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan instrumen penelitiannya adalah peneliti sendiri dan beberapa alat penunjang seperti pedoman wawancara, dan alat bantu lainnya. Hasil dari pemberdayaan masyarakat desa melalui program pengelolaan sampah berbasis masyarakat ini memberikan dampak yang positif bagi masyarakat Desa Mulyoagung, karena sesuai dengan tujuannya yaitu menanggulangi permasalahan sampah dan memberikan lapangan pekerjaan bagi warga setempat. Dengan adanya TPST Mulyoagung Bersatu, permasalahan sampah yang terjadi di Desa Mulyoagung dapat diatasi serta dapat membuat masyarakat setempat berdaya dengan hasil kerja mereka di TPST Mulyoagung Bersatu.

English Abstract

In the regulation of Malang Dustrict Number 10 of 2012 on waste management, waste processing place with the principle of 3R (reduce, reuse, recycle) called TPS 3R is the place for the implementation of collection, sorting, re-use of the region scale. The development of TPST- 3R (Reduce, Reuse, & Recycle) Mulyoagung Bersatu is an effort to control and integrated waste management by government and society of Mulyoagung village, Dau, Malang District for the realization of clean, healthy, and comfortable life quality. As well as TPST is intended to become employment for local communities. The purpose of this research is to know the effort of community empowerment in TPST Mulyoagung Bersatu, to know the role of Stakeholders and to know the indicator of success of society empowerment. The type of this research is descriptive research with qualitative approach residing in Malang District, with location selection in Mulyoagung Village. Primary data sources were obtained from interviews from related informants, while secondary data were obtained from documents relating to the theme. Techniques of collecting data through interviews, observation, and documentation. While the research instrument is the researcher himself and some supporting tools such as interview guides, and other aids. The result of community empowerment through community-based waste management program has a positive impact for the people of Mulyoagung Village, because it is in line with the objective of tackling the garbage problem and providing employment for the local people. With TPST Mulyoagung Bersatu, the garbage problems that occurred in Mulyoagung Village can be overcome and can make local people powerless with their work at TPST Mulyoagung Bersatu.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/884/051810443
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan, Masyarakat Desa, Pengelolaan Sampah Empowerment, Village Communities, Waste Management
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 628 Sanitary engineering > 628.4 Waste technology, public toilets, street cleaning
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Aug 2019 02:28
Last Modified: 18 Oct 2021 01:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165486
[thumbnail of Resthu Cahyaning Ariani.pdf]
Preview
Text
Resthu Cahyaning Ariani.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item