Pengaruh Sosialisasi Perpajakan, Pemahaman Peraturan Perpajakan dan Pelayanan Fiskus terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Kasus Pada WPOP Yang Terdaftar Kantor Pelayanan Pajak Madya Malang)

Sulistianto, Kurniawan Eko (2018) Pengaruh Sosialisasi Perpajakan, Pemahaman Peraturan Perpajakan dan Pelayanan Fiskus terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Kasus Pada WPOP Yang Terdaftar Kantor Pelayanan Pajak Madya Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sosialisasi adalah suatu proses untuk memberikan pengetahuan, ketrampilan dan sikap kepada seseorang agar berfungsi sebagai orang dewasa dan berperan aktif dalam suatu kedudukan atau peranan tertentu di masyarakat. Sosialisasi dapat dilakukan secara langsung atau tak langsung seperti memakai media elektronik untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat. Dengan adanya sosialisasi maka diharapkan masyarakat mengerti akan informasi pajak atau peraturannya sehingga meningkatkan pengetahuannya akan kewajiban pajaknya. Namun hal ini juga harus diimbangi dengan pelayanan yang optimal dari fiskus untuk membimbing masyarakat dalam menjalankan kewajiban pajaknya. Dengan adanya 3 faktor di atas maka diharapkan kepatuhan wajib pajak yang terdaftar di KPP Pratama Malang Selatan semakin meningkat dan menambah penerimaan pajak bagi negara. Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan sosialisasi perpajakan, pemahaman peraturan perpajakan dan pelayanan fiskus yang dilakukan oleh KPP Pratama Malang Selatan mampu meningkatkan kepatuhan wajib pajak untuk penerimaan pajak . Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif pendekatan kuantitatif. Dengan menggunakan data primer berupa kusioner dengan WPOP terdaftar dan data sekunder berupa jumlah target dan realisasi penerimaan pajak di KPP Pratama Malang Selatan. Berdasarkan hasil analisis data yang telah di uji diketahui bahwa sosialisasi perpajakan, pemahaman peraturan perpajakan, dan pelayanan fiskus memiliki pengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Malang Selatan.

English Abstract

Socialization is a process for give knowledge , skills and attitude to someone to function as an adult and play a role active in something position or role certain in the community . Socialization could does on directly or not directly as using electronic media for deliver information to community . With existence socialization then expected community understand will information tax or the rules so improve his knowledge will obligations taxes . However p this too must offset with optimal service from fiskus for guide community in run obligations taxes . Denagn the three factors above then expected obedience required tax listed on STO South Malang more increased and add reception tax for country . Aim from this research for describe socialization taxation , understanding regulations taxation and service fiskus done by KPP Pratama Malang Selatan capable improve obedience required tax for reception taxes . The type research is research descriptive approach quantitative . Using primary data of form kusioner with registered WPOP and secondary data form target number and realization reception tax at KPP Pratama Malang Selatan. Based on results data analysis in test is known that socialization taxation , understanding regulations taxation , and service of fiscuss have influence significant to obedience required tax at KPP Pratama Malang Selatan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2018/1022/051811754
Uncontrolled Keywords: Sosialisasi Perpajakan, Pemahaman Peraturan Perpajakan, Pelayanan Fiskus, dan Kepatuhan Wajib Pajak Soc ialization Taxation , Unde rstand ing Rules Taxation , Service Fi skus , and O bedience Required Tax
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 17 Jul 2019 02:28
Last Modified: 18 Oct 2021 02:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165408
[thumbnail of Kurniawan Eko Sulistianto.pdf]
Preview
Text
Kurniawan Eko Sulistianto.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item