Pratama, Danar Yuditya (2018) Analisis Implementasi Reinventing Policy Tahun 2015 (Studi Pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Laporan Tahunan Direktor Jenderal Pajak 2014 menunjukan penyampaian Surat Pemberitahuan berada pada tingkat kepatuhan pajak yang relatif rendah yaitu 59 persen dan turun pada tahun 2013 yaitu 61 persen. Direktorat Jenderal Pajak kemudian mengarahkan kebijakan pajak untuk mampu meningkatkan kepatuhan pajak, peningkatan tersebut juga akan berpengaruh pada penerimaan pajak yang dapat mencapai target pajak. Reinventing Policy tahun 2015 menjadi salah satu kebijakan yang dikeluarkan, yang memberlakukan pengurangan atau penghapusan sanksi administrasi atas keterlambatan dan pembetulan penyampaian Surat Pemberitahuan serta keterlambatan pembayaran pajak. Berdasarkan data diatas, peneliti hendak menggali mengenai bagaimana pelaksana kebijakan Reinventing Policy tahun 2015 di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Malang ? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif dan dibatasi oleh suatu fokus, yaitu implementasi kebijakan Reinventing Policy tahun 2015 di KPP Madya Malang. Menganalisis implementasi kebijakan ini, merujuk pada faktor yang tertera dalam teori George C. Edwards III. Penelitian ini menggunakan analisis data model interaktif dari Miles dan Huberman. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa implementasi kebijakan Reinventing Policy tahun 2015 pada KPP Madya Malang sudah berjalan dengan baik dan telah berhasil. Keberhasilan tersebut dikarenakan terdapat empat faktor yang mempengaruhi pelaksanaan kebijakan Reinventing Policy tahun 2015, yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur birokrasi. Hal tersebut dapat terlihat dari nominal penerimaan pajak Reinventing Policy tahun 2015, melebihi target yang ditentukan yaitu Rp 73.127.300. Data basis pajak yang didapatkan ialah menjaring 171 dari 220 Wajib Pajak (WP), target yang telah ditentukan. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, peneliti memiliki beberapa saran yang bersumber dari observasi yang telah dilakukan. Seperti perlunya kemampuan akomodasi komunikasi pada faktor kejelasan komunikasi, selain itu harus dilakukan knowledge sharing untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, dan melakukan knowledge management terhadap pemahaman fiskus. Demikian pula perlu adaya sistem database mengenai data pemenuhan kewajiban perpajakan WP, hal ini untuk membantu fiskus dalam melaksanakan suatu kebijakan.
English Abstract
Directorate General of Taxes Annual Report 2014 indicates that submission of Tax Return is at relatively low tax compliance level by 59 percent and decreased in the year 2013 by 61 percent. Directorate General of Taxes then directs the tax policy to be able to increase tax compliance, the increase will also affect on tax revenue having able to reach tax target. Reinventing Policy in 2015 is one of the policy released, which comes into force reduction or elimination administrative sanction for delays and correction in submission of Tax Return and delay of tax payment. Based on the datas, researcher aims to explore about how Reinventing Policy implementation in 2015 in Medium Tax Office Malang? The research uses qualitative approach and descriptive method limited by a focus, that is Reinventing Policy implementation in 2015 in Medium Tax Office Malang. Analyze the implementation of this policy, referring to the factors mentioned in George C. Edwards III theory. In this study analysis method used is phenomenology method of John W. Creswell. This research uses an interactive model of data analysis Miles and Huberman The results of this study indicates that Reinventing Policy implementation in 2015 in Medium Tax Office Malang was conducted well and succeed. The success is due to four factors impacting the Reinventing Policy implementation in 2015, such as communication, resources, disposition and bureaucracy structure. It can be viewed from the number of Reinventing Policytax revenue in 2015, was exceeding the set target amounted Rp 73.127.300. The tax data base obtained 171 of 220 Taxpayers, the predetermined target. Based on those results, researcher has some suggestions from the observation conducted. Such as the importance of having communication accomodation on the communication clarity, besides doing knowledge sharing in order to improve human resources quality, and doing knowledge management of tax employee understanding. Thus the database system containing fulfillment obligation of Taxpayers is needed, it is to support tax employee in implementing policy.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2017/1357/051804439 |
Uncontrolled Keywords: | Implementasi kebijakan, Reinventing Policy tahun 2015, Kantor Pelayanan Pajak Madya Malang Policy implementation, Reinventing Policy in 2015, Medium Tax Office Malang |
Subjects: | 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 18 Jul 2019 02:51 |
Last Modified: | 18 Jul 2019 02:51 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165357 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |