Efektivitas Pengelolaan dan Penerimaan Pajak Restoran Dan Kontribusinya Terhadap Pajak Daerah Dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) (Studi Pada Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang). Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya Malang

Arisusanti, Enggar Frisia (2017) Efektivitas Pengelolaan dan Penerimaan Pajak Restoran Dan Kontribusinya Terhadap Pajak Daerah Dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) (Studi Pada Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang). Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan yang semakin maju dalam pembangunan dan pertumbuhan ekonomi terlihat di Kota Malang yaitu banyaknya bangunan-bangunan restoran, café dan tempat sejenisnya. Mulai dari tempat yang biasa sampai tempat yang berkelas tinggi. Akan tetapi banyak warung/tempat makan tersebut yang belum menerapkan pemajakan terhadap warung/tempat makan miliknya. Bahkan mungkin masih banyak pengusaha pengelola restoran dan tempat sejenisnya yang belum mendaftarkan diri sebagai wajib pajak. Hal ini sangat berkaitan dengan bagaimana nanti pemerintah akan merencanakan pengelolaan pajak restoran yang akan dilaksanakan. Saat ini Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang telah menerapkan (self assessment) dan oleh karena itu pemerintah daerah harus mengoptimalkan pengelolaan pajak restoran. Pemerintah Kota Malang harus menindak lanjuti faktor-faktor yang menghambat pengelolaan pajak restoran. Tujuan dari peneilitian ini untuk mengetahui efektivitas dan kontribusi pajak restoran terhadap pajak daerah dan PAD. Metode dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif adalah dengan wawancara terhadap sumber-sumber yang terkait dan mengolah data target dan realisasi pajak restoran, pajak daerah, dan PAD dari tahun 2010- 2014. Hasil penelitian yaitu tingkat efektivitas pajak restoran untuk tahun 2010- 2014 Kota Malang sangatefektifdengan rata-rata 109,82%. Sedangkan kontribusi pajak restoran terhadap pajak daerah mendapatkan hasil rata-rata 14,47%, kontribusi pajak restoran terhadap PAD mendapatkan hasil rata-rata 10,54%, dan kontribusi pajak daerah terhadap PAD mendapatkan hasil rata-rata 75,12%. Upaya yang bisa Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang dalam pengelolaan pajak restoran, efektivitas pajak restoran dan kontribusinya terhadap pajak daerah dan PAD yaitu membuat sistem internal yang menangani pengelolaan setiap jenis pajak daerah di dalam kantor Dinas Pendapatan Daerah Kota Malang agar memudahkan setiap seksi untuk memaksimalkan penerimaan pajak. Bekerjasama dengan Kantor Pelayanan PerijinanTerpadu (KPPT) untuk menemukan pemilik usaha yang belum terdata oleh Dinas Pendapatan Daerah sehingga akan memaksimalkan menemukan wajib pajak baru.

English Abstract

The progress of progress in development and economic growth seen in the city of Malang is the number of restaurant buildings, cafes and similar places. Starting from a regular place to a high-class place. However, many food stalls / eating places that have not applied taxation to the stall / place to eat hers. In fact, there are still many businessman managers of restaurants and similar places that have not registered themselves as taxpayers. This is closely related to how the government will later plan the restaurant tax management to be implemented. Currently The Official of Local Income has implemented (self assessment) and therefore local government must optimize the management of restaurant tax. Malang City Government must follow up the factors that hinder the management of restaurant tax. The purpose of this research is to know the effectiveness and contribution of restaurant tax to local tax and PAD. The method in this research uses descriptive research type with qualitative approach is by interviewing related sources and processing file target and realization of restaurant tax, local tax, and PAD from year 2010-2014. The result of the research is the level of effectiveness of restaurant tax for the year 2010 - 2014 Malang city very effective with average 109,82%. While the contribution of restaurant tax to local taxes get an average yield of 14.47%, the contribution of restaurant tax to PAD get an average yield of 10.54%, and the contribution of local taxes on the PAD gets an average yield of 75.12%. Efforts that can the Official of Local Income in Malang City in the management of restaurant tax, the effectiveness of restaurant tax and its contribution to local taxes and PAD is to create an internal system that handles the management of each type of local taxes in the Office of Revenue District Malang to facilitate each section to maximize tax revenue. In cooperation with Integrated Licensing Service Office (KPPT) to find business owners who have not been recorded by the Regional Revenue Service so that will maximize the find new taxpayers.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2017/1053/051711498
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Pajak Restoran, Pajak Restoran, Pajak Daerah, Pendapatan Asli Daerah, Efektivitas, Kontribusi Restaurant Tax Management, Restaurant Tax, Local Tax, Local Genuine Income, Effectiveness, Contribution.
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes > 336.24 Income taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 22 Jul 2019 04:33
Last Modified: 08 Sep 2020 01:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/165328
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item