Mukhyidin (2018) Penerapan Strategi Quality Control Circle (QCC) Untuk Meminimasi Defect Studi Kasus Pada Produk Roti “Matahari” Pasuruan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Usaha kecil menengah dari waktu ke waktu semakin banyak inovasi produk seiring perkembangan zaman. Perusahaan roti “Matahari” merupakan perusahaan penghasil roti khas Pasuruan. Persaingan yang terjadi antara masing – masing industri saat ini khususnya industri bakery semakin ketat. Oleh karena itu untuk menjaga konsumen produk roti “Matahari”, kualitas menjadi hal yang utama. Pada perusahaan roti “Matahari” terdapat permasalahan defect. Perusahaan menetapkan defect produk sebesar maksimal 10 % setiap satu kali produksi. Permasalahan defect produk menimbulkan kerugian terhadap perusahaan. Sehingga semakin minimal defect produk yang dihasilkan pada proses produksi dapat meningkatkan efektifitas proses produksi dan menghasilkan kualitas produk yang diinginkan konsumen. Dalam penelitian ini untuk meminimasi defect menggunakan Nominal Grup Technique (NGT) sehingga dapat menentukan prioritas masalah yang diinginkan. Nominal Grup Technique (NGT) menggunakan prioritas masalah dalam voting untuk membuat rekapitulasi pendapat. Untuk menentukan prioritas penyebab masalah defect yang paling dominan dilakukan pembentukan tim Quality Control Circl (QCC). Tim Quality Control Circle (QCC) melakukan tahap identifikasi masalah. Kemudian menganalisis permasalahan dominan menggunakan observasi dengan PDCA (Plan, Do, Check, Action) dan menggunakan alat bantu metode seventools. Hasil yang diperoleh dalam penerapan strategi Quality Control Circle (QCC) pada perusahaan roti “Matahari” dalam meminimasi defect produk roti. Penerapan ini dapat menurukan defect sebelum percobaan perbaikan rata – rata sebesar 15,50% dan setelah percobaan perbaikan defect turun menjadi 9,10% sehingga diperoleh penurunan defect 6,40 %.
English Abstract
Small and medium businesses from time to time more and more product innovations over time. The "Matahari" bakery company is a typical Pasuruan bread-producing company. The competition between each industry today, especially the bakery industry, is getting tighter. Therefore, to protect consumers of "Matahari" bread products, quality is the main thing. At the bakery company "Matahari" there are defect problems. The company sets a product defect of a maximum of 10% every time the production problem. The product defect causes a loss to the company. So that the minimum product defect produced in the production process can improve the effectiveness of the production process and produce the quality of the product that consumers want. In this study to minimize the defect using Nominal Group Technique (NGT) so that it can determine the priority of the desired problem. Nominal Group Technique (NGT) uses priority issues in voting to make opinion recapitulation. To determine the priority causes of defect problems, the most dominant is the formation of a Quality Control Circle (QCC) team. The Quality Control Circle (QCC) team performs the problem identification phase. Then analyze the dominant problem using observation with PDCA (Plan, Do, Check, Action) and use the seventools method. The results obtained in the implementation of the Quality Control Circle (QCC) strategy in the "Matahari" bread company in minimizing the defect of bread products. This application can reduce defects before the experiment improves by an average of 15.50% and after the trial defect repair decreases to 9,10% resulting in a decrease of 6,40% of defect products.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2018/554/051811153 |
Uncontrolled Keywords: | Quality Control, Defect, Seventools |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.5 Management of production > 658.56 Product control, packaging; waste control and utilization > 658.562 Quality control |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 22 Aug 2019 02:45 |
Last Modified: | 22 Aug 2019 02:45 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/164532 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |