Fauziah A, Mona (2018) Analisis Isi Kualitatif Lirik Lagu Anak-anak Indonesia pada Era 1980-an, 1990-an, dan 2000-an. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kecenderungan tema dan isi serta nilainilai yang terkandung dalam lirik lagu anak-anak Indonesia pada era 1980-an, 1990-an, dan 2000-an. Tinjauan pustaka dalam penelitian ini antara lain: teori konstruksi sosial, media dalam perspektif konstruktivisme, orientasi nilai-nilai moral dalam lagu, peran ibu dalam budaya patriarki, analisis isi kualitatif, penelitian terdahulu, dan kerangka pemikiran. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif eksploratif, yang berupaya memaparkan fenomena dan bersifat terbuka. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis isi kualitatif. Fokus penelitian ini adalah tema da nisi dalam teks lirik lagu anak-anak Indonesia pada era 1980-an, 1990-an, dan 2000-an. Unit analisis data dalam penelitian ini adalah unit tematik. Hasil dari penelitian ini adalah lagu anak-anak Indonesia pada era 1980-an, 1990-an, dan 2000-an mengalami pergeseran kecenderungan tema dan isi. Melalui penelitian ini terdapat konten yang ditemukan dalam setiap era, yakni topik mengenai jasa orang tua. Selain itu, ditemukan pula nilainilai moral dalam lagu anak-anak Indonesia tersebut.
English Abstract
This research has the aims to finding the tendency of topic and content and moral values in Indonesian children song in 1980s, 1990s, and 2000s era. The literature reviews of this research are: social construction theory, media in the constructivism perspective, orientation of moral values in the songs, the character of mother in the patriarchy culture, qualitative content analysis, the previous researches, and theoretical framework. This research is an explorative qualitative research, that try to extending a phenomenon and has an opened characteristic. The method that used in this research is qualitative content analysis. The focuses of this research are the topic and content in the lyrics of Indonesian children songs in 1980s, 1990s, and 2000s era. The unit of data analysis of this research is the thematic unit. The result of this research is that the topic and the content of Indonesian children songs in 1980s, 1990s, dan 2000s era has changed. This research found that there is a content that exist in every era, that is a topic about parents’ merit. Beside that, there are some moral values in Indonesian children songs in those eras.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIS/2018/629/051808039 |
Uncontrolled Keywords: | Analisis Isi Kualitatif, Lirik Lagu Anak-anak Indonesia-Qualitative Content Analysis, Lyrics of Indonesian Children Songs |
Subjects: | 700 The Arts > 782 Vocal music > 782.4 Secular forms > 782.42 Songs |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 10 Oct 2019 06:53 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 02:44 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/164005 |
![]() |
Text
Mona Fauziah A..pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |