Strategi Komunikasi Politik Pemenangan Dewanti Rumpoko Dan Punjul Santoso Pada Pemilihan Walikota Dan Wakil Walikota Kota Batu 2017

Kuntara, Candra (2018) Strategi Komunikasi Politik Pemenangan Dewanti Rumpoko Dan Punjul Santoso Pada Pemilihan Walikota Dan Wakil Walikota Kota Batu 2017. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini berfokus pada Setrategi Komunikasi Politik yang dilakukan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso. Menggunakan acuan teori dari Anwar Arifin tentang Strategi Komunikasi Politik sebagai landasan pemecahan permasalahan. Metode kualitatif deskriptif digunakan peneliti untuk mencari informasi-informasi penunjang penelitian ini. Dalam metode ini ada tiga cara untuk mengumpulkan data, yaitu: metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah dalam kemenangannya pasangan Dewanti dan Punjul menggunakan tiga cara yakni Retorika Poltik, Kampanye Politik dan Lobi Politik. Retorika sama dengan berpidato di depan masa dengan menggunakan kata-kata yang tepat saat berpidato dapat menarik simpati masyarakat secara masal. Banyak cara yang digunakan saat berkampanye. Ada kampanye melalui sosial media (Facebook, Twitter dan Instagram), kampanye dengan menghadiri acara-acara besar, kampanye dengan masuk kerumah-rumah warga dan bahkan kampanye menggunakan simbol-simbol tertentu. Lobi atau melakukan pendekatan personal dengan cara melobi adalah cara yang paling tepat sasaran yang dilakukan oleh pasangan Dewanti dan Punjul untuk mempromosikan diri kepada masyarakat pada saat mencalokan diri sebagai walikota dan wakil walikota. Dengan melobi orang-orang yang tepat seperti petinggi kelompok umat beragama, kelompok pekerjaan dalam suatu kota, dan orang-orang terdekat seperti keluarga dapat meningkatkan jumlah pemilih. Dalam penelitian ini juga disebutkan faktor keluarga dan kesigapan tim pendukung atau tim sukses juga menentukan perolehan suara saat penyelenggaran pemilihan walikota dan wakil walikota.

English Abstract

This research focuses on Political Communication Setrategy conducted by Candidate Pair of Mayor and Deputy Mayor Dewanti Rumpoko and Punjul Santoso. Using theoretical reference of Anwar Arifin on Political Communication Strategy as the foundation for solving the problem. Qualitative descriptive method used by researchers to find information supporting this research. In this method there are three ways to collect data, namely: methods of observation, interviews, and documentation. The results obtained from this research is in the triumph of the couple Dewanti and Punjul use three ways namely Polytheic Rhetoric, Political Campaign and Political Lobby. Rhetoric is the same as making a speech in front of time by using the right words during speech can attract mass sympathy. Many ways are used when campaigning. There are campaigns through social media (Facebook, Twitter and Instagram), campaigns by attending major events, campaigns with home-going residents and even campaigns using certain symbols. Lobbying or personal approach by lobbying is the most appropriate way of doing by Dewanti and Punjul couples to promote themselves to the society when they are promote themselves as mayors and deputy mayors. By lobbying the right people such as the highest position of religious groups, working groups within a city, and the people closest to such a family can increase the number of voters. In this study also mentioned family factors and the alertness of support teams or successful teams also determine the acquisition of votes during the election of the mayor and deputy mayor.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2018/313/051804985
Uncontrolled Keywords: Pemilihan walikota dan wakil walikota, Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso, Komunikasi Politik-Selection Of Mayor And Deputy Mayor, Dewanti Rumpoko And Punjul Santoso, Political Communication
Subjects: 300 Social sciences > 320 Political science (Politics and government) > 320.9 Political situation and conditions
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 14 May 2019 07:10
Last Modified: 14 Mar 2022 02:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163940
[thumbnail of Candra Kuntara.pdf] Text
Candra Kuntara.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item