Fatmawati, Fia Zumrohatul (2018) Pengaruh Permodalan, Efisiensi, Likuiditas Dan Kualitas Aset Terhadap Profitabilitas (Studi Pada Bank Umum Syariah Di Indonesia). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Bank syariah merupakan bank yang pelaksanaannya berdasarkan hukum islam. Peningkatan kinerja bank syariah yang relatif baik menjadi tolak ukur bagi keberhasilan eksistensi ekonomi syariah. Kinerja bank syariah dapat dilihat dari tingkat profitabilitasnya yang diukur menggunakan ROA. ROA digunakan untuk mengukur efektivitas bank dalam menghasilkan keuntungan dengan memanfaatkan aktiva yang dimilikinya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh variabel Permodalan, Efisiensi, Likuiditas dan Kualitas Aset terhadap Profitabilitas pada bank umum syariah yang terdaftar di Bank Indonesia. Jenis penelitian ini adalah explanatory research dengan maksud menjelaskan hubungan antar variabel-variabel melalui pengujian hipotesis. Populasi dalam penelitian ini adalah semua bank umum syariah yang terdaftar di Bank Indonesia dari tahun 2012-2016. Dan didapatkan sebanyak 11 sampel bank berdasarkan teknik sampel jenuh. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan uji kelayakan model menggunakan uji F, uji koefisien determinasi dan pengujian hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Permodalan, Efisiensi, Likuiditas dan Kualitas Aset mampu menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel Profitabilitas sebesar 39,3%. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa masing-masing variabel Permodalan, Efisiensi dan Kualitas Aset berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Profitabilitas, dan variabel Likuiditas berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Profitabilitas.
English Abstract
Sharia banks are banks which are run based on Islamic law. The positive improvement of sharia banks performance become a benchmark for the successfulness of sharia economic existence. The performance of sharia banks can be seen from the level of profitability measured by ROA. ROA is used to measure bank's effectiveness in generating profits by utilizing its assets. This study aims to test and analyze the effect of Capital, Efficiency, Liquidity, and Asset Quality variables on Profitability in sharia commercial banks listed on Bank Indonesia. The type of this research is explanatory research which intends to explain the relationship between variables through hypothesis testing. The population in this study is all sharia commercial banks listed on Bank Indonesia from 2012-2016. This study used 11 sharia banks as a sample by utilizing saturated sample technique. Multiple linear regression analysis is used as the method of analysis, with model feasibility test using F test, coefficient determination test, and hypothesis testing using t-test. The results show that Capital, Efficiency, Liquidity and Asset Quality able to explain its effect on Profitability variable at 39,3%. In addition, Capital, Efficiency, and Asset Quality variables have a negative and significant effect on Profitability, and the variable Liquidity has a positive and significant effect on Profitability
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2018/183/051804573 |
Uncontrolled Keywords: | Profitibilitas, Permodalan, Efisiensi, Kualitas Aset, Likuiditas, Profitability, Capital, Efficiency, Liquidity, Asset Quality |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.5 General production economics > 338.51 Costs > 338.516 Profits |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 19 Aug 2019 02:35 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 03:22 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163629 |
![]() |
Text
FIA ZUMROHATUL FATMAWATI.pdf Restricted to Registered users only Download (29MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |