Efektivitas Pasal 4 Peraturan Walikota Nomor 7 Tahun 2016 Tentang Penghapusan Sanksi Administrasi Atas Keterlambatan Pembayaran Pajak Bumi Dan Bangunan Perkotaan Untuk Masa Pajak Sampai Dengan Tahun 2012 (Studi Di Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang)

Safarina, Ibnu Malik Jani (2018) Efektivitas Pasal 4 Peraturan Walikota Nomor 7 Tahun 2016 Tentang Penghapusan Sanksi Administrasi Atas Keterlambatan Pembayaran Pajak Bumi Dan Bangunan Perkotaan Untuk Masa Pajak Sampai Dengan Tahun 2012 (Studi Di Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini menganalisis penerapan Pasal 4 Peraturan Walikota Malang Nomor 7 Tahun 2016 Tentang Penghapusan Sanksi Administrasi Atas Keterlambatan Pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan Perkotaan (selanjutnya disebut Perda). Pasal tersebut menjelaskan mengenai sasaran atau subjek dari siapa saja yang mendapatkan penghapusan sanksi administrasi keterlambatan pembayaran pajak bumi dan bangunan. Berdasarkan hal tersebut peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang efektivitas Perda melalui program sunset policy. Melalui penggunaan metode penelitian yuridis empiris diperoleh kesimpulan bahwa efektivitas Perda dipengaruhi oleh berbagai faktor antara lain yaitu Faktor Hukumnya, Faktor Penegak hukum, Faktor Sarana atau Fasilitas yang mendukung, Faktor Masyarakat dan Faktor Kebudayaan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa ketentuan yang ada di dalam Perda dapat berlaku secara efektif melalui program sunset policy. Dalam hal ini faktor yang paling berpengaruh adalah faktor masyarakat dan faktor budaya. Hal ini dapat terjadi demikian dikarenakan efektif tidaknya Perda sangat dipengaruhi oleh tingkat kepatuhan masyarakat sebagai wajib pajak itu sendiri.

English Abstract

This study analyzes the implementation of Article 4 of Mayor of Malang City Regional Regulation No. 7 of 2016 about the amnesty of administrative sanctions caused by late payment of property tax and urban buildings for taxation until 2012. This article describes the target or subject of anyone who gets the abolition of administrative sanctions of late payment of land and building tax. Based on the statement above, the researcher is interested to do research on the effectiveness of the law through the sunset policy program. Through the use of empirical juridical research methods obtained the conclusion that the effectiveness of the law is influenced by various factors including the Legal Factors, Law Enforcement Factors, Supporting Factors or Facilities, Community Factors and Culture Factors. Based on the research that has been done, it can be concluded that the provisions in the local regulation can apply effectively through the sunset policy program. In this case the most influential factor is the factor of society and cultural factors. This can happen so because the effectiveness of local regulations is strongly influenced by the level of compliance as the taxpayers.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2018/259/051805208
Uncontrolled Keywords: Penerapan Peraturan Daerah, Efektivitas Hukum, Hukum Pajak, Kota Malang.-Implementation of Regional Regulation, Legal Effectiveness, Malang City.
Subjects: 300 Social sciences > 343 Military, defense, public property, public finance, tax, commerce (trade), industrial law > 343.05 Kinds of taxes by base > 343.054 Property taxes
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: soegeng Moelyono
Date Deposited: 27 Mar 2019 07:19
Last Modified: 23 Oct 2021 05:12
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163201
[thumbnail of Ibnu Malik Jani Safarina.pdf]
Preview
Text
Ibnu Malik Jani Safarina.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item