Minimasi Waste dengan Pendekatan Lean Healthcare Pada Instalasi Rawat Jalan di Rumah Sakit Lavalette Malang

Rahmawati, Siti (2018) Minimasi Waste dengan Pendekatan Lean Healthcare Pada Instalasi Rawat Jalan di Rumah Sakit Lavalette Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Seiring dengan berkembangnya pelayanan kesehatan, menuntut suatu instansi rumah sakit untuk meningkatkan kualitas pelayanan agar dapat berkompetisi dan memiliki daya saing. Instansi pelayanan kesehatan harus meyakinkan konsumen bahwa pelayanan yang diberikan berkualitas baik, waktu pelayanan cepat, dan dengan biaya yang terjangkau. Rumah Sakit Lavalette Malang merupakan instansi unit pelayanan yang ditujukan pada masyarakat umum yang bergerak di bidang kesehatan. Salah satu pelayanannya adalah poli penyakit dalam. Permasalahaan yang terjadi yaitu adanya waste defect, waiting, motion, transportation, inventory, dan waste of talent. Untuk menganalisa waste tersebut digunakan tools big picture mapping dan menggunakan pendekatan FMEA dan ishikawa diagram untuk mendapatkan rekomendasi perbaikan. Pada penelitian ini dilakukan penggambaran big picture mapping untuk mengidentifikasi aktivitas-aktivitas yang tergolong non value added dari pasien datang hingga pasien pulang. Setelah itu dilakukan penggolongan dari aktivitas-aktivitas tersebut menyesuaikan dengan tipe aktivitasnya. Setelah teridentifikasi, waste yang teridentifikasi pada big picture mapping digabungkan dengan waste yang teridentifikasi di awal penelitian. Selanjutnya, rekomendasi perbaikan yang dilakukan didapatkan dari hasil identifikasi FMEA akan dipilih 5 RPN tertinggi yang akan dianalisa lebih lanjut dengan ishikawa diagram. Berdasarkan rekomendasi perbaikan, terdapat 5 rekomendasi perbaikan yang diberikan yaitu, dilakukan penambahan kegiatan dalam alur pengembalian rekam medis dan membuat alat kontrol visual,menyempurnakan sistem informasi yang telah diterapkan dan membuat alur pelayanan farmasi yang baru, memperbaiki koneksi internet dan sistem informasi yang sudah ada menjadi lebih sempurna, mengisi lembar general concern dan data diri disaat awal pendaftaran agar lebih menghemat waktu. Dan membuat lembar panduan kelengkapan BPJS dan menghilangkan loket pemberkasan.

English Abstract

The development of health services requires a hospital to improve its service quality in order to remain competent and competitive. Health care institutions must convince their consumers that the services provided are of good quality, fast service, and affordable cost. The Lavalette Hospital Malang is a service unit institution aimed at the general public engaged in health care. One of its services is in terms of internal medicine diseases. The problems faced are among others waste defect, waiting, motion, transportation, inventory, and waste of talent. To analyze it, the Tools Big Picture Mapping and the Failure Mode Effect Analysis approach were employed as well as the Ishikawa diagram for the improvement recommendation. In this study, the Big Picture Mapping method was carried out to identify activities classified as non-value added starting from patient’s arrival until the patient returned home. The method was followed by classifying the activities based on their types. Once identified, the waste classified in the Big Picture Mapping was combined with the waste identified during beginning of the study. Furthermore, improvement recommendations were obtained from the FMEA identification results, five of the highest RPNs were further analyzed further using ishikawa diagram. Based on the improvement recommendations, there are five recommendations for the improvements: first, the addition of activities in the medical records return and providing a visual control; second, revising the currently implemented information system and creating a new pharmaceutical service; third, revising the existing internet connection and information system; fourth, filling in the general concern sheet and personal data at the beginning of the registration in order to save more time; and fifth, creating a guidance regarding the completeness of the Social Insurance Administration Organization (BPJS) and omitting the filing counter.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2018/1106/051812099
Uncontrolled Keywords: Big Picture Mapping, FMEA, Lean Healthcare, Waste
Subjects: 300 Social sciences > 363 Other social problems and services > 363.7 Environmental problems > 363.72 Sanitation > 363.728 Wastes
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 25 Jan 2019 06:57
Last Modified: 12 Jan 2022 03:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/163097
[thumbnail of Siti Rahmawati.pdf]
Preview
Text
Siti Rahmawati.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item