Analisis Perbandingan Proses Pengolahan Citra Menggunakan FPGA dan Mikrokomputer

Naufal, Muhammad (2018) Analisis Perbandingan Proses Pengolahan Citra Menggunakan FPGA dan Mikrokomputer. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pengolahan citra merupakan aspek penting dalam kehidupan karena kebutuhan manusia semakin hari semakin bertambah, sehingga dibutuhkan sistem yang mampu mengolah citra dengan efektif. Untuk mengetahui sistem apa yang bisa mengolah citra secara efektif, dilakukan analisis perbandingan pengolahan citra antara kedua sistem, FPGA dan Mikrokomputer. FPGA yang digunakan adalah myRIO sedangkan Mikrokomputer yang digunakan adalah Raspberry Pi. Penelitian dilakukan dengan algoritma pengolahan citra yang umum seperti Gaussian blur, Laplacian edge dan Sobel edge. Pertama citra RGB dikonversi ke grayscale agar citra mudah diolah lalu dihilangkan noisenya dengan algoritma gaussian blur. Setelah itu citra dideteksi tepi dengan algoritma laplacian edge dan sobel edge. Pengujian dilakukan dengan mengolah tiga ukuran citra berbeda pada tiga algoritma yang berbeda dan dilakukan sepuluh kali pengujian dan diambil waktu rata-rata pengolahan citra pada kedua sistem. Hasil waktu ratarata pengolahan citra dengan algoritma Gaussian blur adalah 0.485s pada FPGA dan 0.165s pada Mikrokomputer. Untuk algortitma Laplacian edge waktu ratarata adalah 0.492s pada FPGA dan 0.202s pada Mikrokomputer sedangkan untuk algoritma Sobel edge waktu rata-rata nya adalah 0.498s pada FPGA dan 0.234s pada Mikrokomputer. Namun sebenarnya untuk semua algoritma, waktu FPGA tetap sama namun berbeda pada tiga citra yang berukuran berbeda masingmasing adalah 0.01053, 0.03074dan 0.06076 detik.

English Abstract

Image processing is an important aspect in life because human needs are increasingly growing day by day, so we need a system that can process image effectively. To find out what systems can effectively process images, a comparison analysis of image processing between two systems, FPGA and Microcomputer is performed. FPGA used is myRIO while the Microcomputer used is Raspberry Pi. The study was conducted with common image processing algorithms such as Gaussian blur, Laplacian edge and Sobel edge. First the RGB image is converted to grayscale for easy image processing and then eliminated its noisenya with gaussian blur algorithm. After that the image is detected edge with laplacian edge and sobel edge algorithms. The test was performed by processing three different image sizes on three different algorithms and performed ten tests and taken the average time of image processing on both systems. The mean time of image processing with Gaussian blur algorithm is 0.485s on FPGA and 0.165s on Microcomputer. For Laplacian edge mean time algorithm is 0.492s on FPGA and 0.202s on Microcomputer while for Sobel edge algorithm its average time is 0.498s on FPGA and 0.234s on Microcomputer. But actually for all algorithms, FPGA time remains the same but different on three different sized images respectively are 0.01053, 0.03074 and 0.06076 seconds.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2018/456/051808061
Uncontrolled Keywords: Citra, FPGA, Mikrokomputer, Gaussian Blur, Laplacian Edge, Sobel Edge Image, FPGA, Microcomputer, Gaussian Blur, Laplacian Edge, Sobel Edge
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 006 Special computer methods > 006.4 Computer pattern recognition > 006.42 Optical pattern recognition
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 03 May 2019 01:47
Last Modified: 18 Oct 2021 07:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/162025
[thumbnail of Muhammad Naufal.pdf]
Preview
Text
Muhammad Naufal.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item