Karakteristik Unsur Lingkungan Mikro Pada Tegakan Hutan Pinus (Pinus Merkusii Jungh) Dan Mahoni (Sweietenia Macrophylla King) Di Kawasan Ub Forest

Firdaus, Mohammad Fazri (2018) Karakteristik Unsur Lingkungan Mikro Pada Tegakan Hutan Pinus (Pinus Merkusii Jungh) Dan Mahoni (Sweietenia Macrophylla King) Di Kawasan Ub Forest. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Unsur lingkungan mikro seperti cahaya matahari, kelembaban, dan suhu sangat mempengaruhi terbentuknya kondisi lingkungan dalam suatu kawasan hutan. Kondisi lingkungan berpengaruh terhadap tumbuhnya tanaman atau pohon yang berada di suatu kawasan hutan dan kemudian menciptakan suatu ekosistem yang komplek. UB Forest yang dikelola Universitas Brawijaya, dengan konsep sebagai wadah pengembangan dalam bidang ilmu pengetahuan dengan menjadikan UB Forest sebagai Laboratorium hidup. Kawasan UB Forest di dominasi tegakan hutan pinus dan mahoni, yang tentunya memiliki karakteristik unsur lingkungan mikro terutama penetrasi cahaya matahari, suhu, dan kelembaban pada kawasan hutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari karakteristik unsur lingkungan mikro terutama penetrasi cahaya matahari, suhu, dan kelembaban pada tegakan pinus dan mahoni di kawasan UB Forest dan mengetahui kemungkinan jenis tanaman yang dapat dibudidayakan di kawasan UB Forest sesuai dengan kondisi unsur lingkungan mikro. Data yang didapat dari penelitian dapat digunakan sebagai dasar untuk menentukan tanaman pertanian yang dapat ditanam agar tumbuh optimal di lahan UB Forest. Penelitian telah dilaksanakan pada bulan Juli hingga bulan September 2017, dilakukan di Kawasan UB Forest. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah tegakan pinus dan mahoni. Peralatan yang digunakan yaitu parang, lux meter, thermohygrometer, kompas, pita ukur, clinometer, tali rafia, kamera digital, dan alat tulis. Penelitian dilaksanakan secara observasi langsung di lapang dengan metode purpossive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan pengukuran langsung di lapangan seperti, pengukuran penetrasi cahaya matahari, pengukuran suhu dan kelembaban. Data sekunder yang dibutuhkan adalah data profil dari lokasi penelitian meliputi data letak dan dan topografi. Data hasil pengukuran dibuat ke dalam bentuk tabel agar mudah diolah dan dianalisis. Data diolah menggunakan Anova. Untuk mengetahui perbandingan antar 2 plot pengamatan akan di uji menggunakan Uji T dua sampel bebas dan ditunjang dengan data literatur kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa unsur lingkungan mikro memiliki karakteristik sesuai tegakan hutan yang tumbuh di kawasan UB Forest. Pada unsur penetrasi cahaya matahari yang sampai pada tegakan dipengaruhi oleh umur tanaman, arah lereng, luas tajuk, ketinggian dan jararak tanam. Pada tegakan pinus dan mahoni terdapat perbedaan terhadap penetrasi cahaya matahari yang sampai pada tanaman, dimana pada tegakan pinus penetrasi cahaya matahari lebih besar dibandingkan dengan tegakan mahoni. Hal tersebut di pengaruhi oleh karakter luas tajuk yang berbeda, pada tegakan pinus tajuk lebih kecil sehingga penetrasi cahaya matahari lebih banyak di terima tanaman, sedangkan pada tegakan mahoni karakter tajuk lebih besar sehingga penetrasi cahaya matahari yang masuk lebih sedikit.

English Abstract

Elements of micro environments such as sunlight, humidity, and temperature greatly affect the formation of environmental conditions in a forest area. Environmental conditions affect the growth of plants or trees in a forest area and then create a complex ecosystem. UB Forest managed by Universitas Brawijaya, with the concept as a forum of development in the field of science by making UB Forest as a living Laboratory. UB Forest area is dominated by pine forest and mahogany stands, which of course have characteristic of micro environment element especially the penetration of sunlight, temperature, and humidity in forest area. The purpose of this research is to know the characteristic of micro environment element especially the penetration of sunlight, temperature, and humidity on pine and mahogany stands in UB Forest area and to know the possibility of cultivated species in UB Forest area according to the condition of micro environment element. The data obtained from the research can be used as a basis for determining the crops that can be planted to grow optimally in the UB Forest. The research was conducted in July until September 2017, conducted in UB Forest Area. The materials used in this research are pine and mahogany stands. The equipment used is parang, lux meter, thermohygrometer, compass, measuring tape, clinometer, raffia strap, digital camera, and stationery. The research was conducted by observation directly in field with purposive sampling method. Data collection is done by direct measurement in the field such as, measurement of penetration of sunlight, measurement of temperature and humidity. Secondary data required is profile data from the location of research including location data and topography. The measurement data is made into table form for easy processing and analysis. The data is processed using Anova. To know the comparison between 2 observation plots will be tested using T test two free samples and supported by literature data then analyzed by using descriptive analysis. Based on the research results can be concluded that the element of micro environment has characteristics according to forest stands that grow in UB Forest area. In the element of penetration of sunlight which reached the stand is influenced by the age of the plant, the direction of the slope, the area of crown, altitude and jararak planting. In the stands of pine and mahogany there is a difference to the penetration of sunlight that reaches the plant, where in the pine trees penetration of sunlight is greater than mahogany stands. It is influenced by different canopy characters, on the smaller crown stands so that more sunlight penetration is received in plants, whereas in the crown stands the larger canopy characters allow less penetration of the incoming sunligh

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2018/331/051804931
Uncontrolled Keywords: Hutan Pinus (Pinus Merkusii Jungh) Dan Mahoni
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 634 Orchards, fruits, forestry > 634.9 Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 21 Mar 2019 01:26
Last Modified: 19 Oct 2021 13:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161634
[thumbnail of MOHAMMAD FAZRI FIRDAUS.pdf]
Preview
Text
MOHAMMAD FAZRI FIRDAUS.pdf

Download (12MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item