Analisis Efisiensi Usahatani Tebu Di Desa Ganjaran, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang Dengan Menggunakan Data Envelopment Analysis (Dea)

Sari, Putri Puspita (2018) Analisis Efisiensi Usahatani Tebu Di Desa Ganjaran, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang Dengan Menggunakan Data Envelopment Analysis (Dea). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indonesia mempunyai banyak industri makanan yang menggunakan bahan baku utama gula, selain untuk bahan baku utama, gula juga digunakan sebagai campuran produk industri makanan. Gula sangat berperan penting bagi masyarakat, namun peningkatan jumlah penduduk tidak diiringi dengan peningkatan lahan tanaman tebu penghasil gula. Menurut penelitian Khoirul (2012) konsumsi gula terus meningkat namun tidak diimbangi dengan produksinya. Produktivitas yang rendah dapat diartikan bahwa tingkat efisiensi produksi tebu masih rendah. Rendahnya tingkat efisiensi menyebabkan produksi yang dihasilkan kurang optimal dan akan berimbas untuk modal petani tebu, sehingga teknologi, bahan dan alat yang digunakan sebagai input untuk usahatani tebu juga kurang optimal. Kecamatan Gondanglegi merupakan salah satu sentra produksi tebu, di Kabupaten Malang. Hampir seluruh warga di Kecamatan Gondanglegi menanam komoditas tebu khususnya di Desa Ganjaran, namun berdasarkan beberapa penelitian di lapang menginformasikan bahwa pertanian komoditas tebu mengalami penurunan produktivitas tebu yaitu kurang lebih 30-40%. Penurunan produktivitas tebu di Kecamatan Gondanglegi disebabkan oleh sistem budidaya tebu yang kurang tepat Chyntia (2009). Penurunan produktivitas tebu di Kecamatan Gondanglegi akan berpengaruh pada penggunaan biaya yang kurang tepat kegunaannya. Oleh karena itu penelitian ini penting dilakukan untuk mengetahui efisiensi rasio penggunaan input dengan output yang dihasilkan oleh petani, sehingga akan menjadi tolok ukur untuk mendapatkan pertanian yang efisien dengan membandingkan penggunaan input oleh petani yang paling mendekati efisien. Penelitian ini meneliti tentang efisiensi teknis, alokatif maupun efisiensi biaya pada usahatani tebu dengan menggunakan alat analisis DEA (Data Envelopment Analysis), dengan pendekatan orientasi input. Hasil efisiensi di Desa Ganjaran, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang dengan faktor produksi luas lahan, jumlah bibit dan jumlah tenaga kerja berdasarkan HOK yaitu belum dapat dikatakan dikatakan mempunyai rata – rata yang efisien baik secara teknis, alokatif maupun biaya. Rata – rata efsiensi teknis sendiri yaitu sebesar 0,76, untuk rata – rata efisiensi alokatif sebesar 0,43 dan efisiensi biaya sebesar 0,33. Namun petani di Desa Ganjaran ini masih mempunyai kesempatan usahataninya untuk efisien dengan meningkatkan atau menambahkan kombinasi input serta biaya produksi.

English Abstract

Indonesia has many food industries that use the main raw materials of sugar, in addition to the main raw materials, sugar is also used as a mixture of food industry products. The sugar an important role for the community, but the increase in population is not accompanied by increasing sugarcane fields. The research Khoirul (2012) sugar consumption continues to increase but not balanced with the production. Low productivity can mean that the level of sugar cane production efficiency is still low. The low level of efficiency causes the resulting production is less than optimal and will affect the sugarcane farmer's capital, so the technology, materials and tools used as input for sugarcane farming are also less than optimal. Gondanglegi Sub-district is one of sugar cane production centers, in Malang Regency. Almost all community in Gondanglegi sub-district are planting sugarcane commodity especially in Ganjaran Village, but based on some research in field informing that sugarcane commodity agriculture has decreased the productivity of sugarcane which is about 30-40%. The decrease of sugarcane productivity in Gondanglegi sub-district was caused by improper sugarcane cultivation system Chyntia (2009). The decrease of sugarcane productivity in Gondanglegi sub-district will affect the usage of improper cost. Therefore, this research is important to know the efficiency of input use ratio with the output produced by farmers, so it will be a benchmark to get an efficient agriculture by comparing the use of inputs by the most approaching farmers efficiently. This research examines the technical, allocative and economic efficiency of cane farming using DEA (Data Envelopment Analysis) analysis, with input orientation approach. The efficiency result in Ganjaran Village, Gondanglegi Sub-district, Malang Regency with the factor of land production, of seeds and the labor based on HOK have infficient average technically efficiency, allocative efficiency, and economic efficiency. The average technical efficiency is 0.76, for an average of the allocative efficiency of 0.43 and the economic efficiency of 0.33. However, farmers in Ganjaran Village still have the opportunity of farming to be efficient by dicreasing or increasing a combination of inputs and production costs.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2018/1006/051805568
Uncontrolled Keywords: peningkatan lahan tanaman tebu
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 633 Field and plantation crops > 633.6 Sugar, syrup, starch crop
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 20 Mar 2019 03:17
Last Modified: 19 Oct 2021 14:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161559
[thumbnail of PUTRI PUSPITA SARI.pdf]
Preview
Text
PUTRI PUSPITA SARI.pdf

Download (17MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item