Aktivitas Antioksidan Ekstrak Buah Mangrove Sonneratia caseolaris Dengan Menggunakan Metode Pengeringan Yang Berbeda

Pitaloka, Laura Diah Aji (2018) Aktivitas Antioksidan Ekstrak Buah Mangrove Sonneratia caseolaris Dengan Menggunakan Metode Pengeringan Yang Berbeda. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Antioksidan merupakan senyawa kimia yang digunakan untuk melindungi senyawa biologi melalui proses perlambatan kerusakan yang disebabkan oleh oksidasi. Salah satu sumber antioksidan adalah buah mangrove Sonneratia caseolaris. Buah mangroveSonneratia caseolaris memiliki kandungan senyawa bioaktif yang digunakan sebagai pelindung terhadap tekanan yang berasal dari lingkungan. Pengeringan merupakan suatu cara untuk mengeluarkan kadar air dari buah mangrove Sonneratia caseolarisyang memberikan pengaruhnya terhadap senyawa antioksidan. Maka dari itu diperlukan pengeringan yang tepat agar aktivitas antioksidan yang ada pada buah mangrove Sonneratia caseolaris dapat menghasilkan senyawa aktif yang nantinya akan digunakan lebih lanjut. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbedaan hasil perlakuan pengeringan sampel pada buah mangrove Sonneratia caseolaris dan mengetahui senyawa bioaktif dari ekstrak buah Sonneratia caseolaris dengan perlakuan pengeringan yang berbeda, Penelitian ini mengunakan metode DPPH (1,1-difenil-2-pikrihidrazil) untuk mengetahui seberapa besar radikal bebas yang terhambat oleh aktivitas antioksidan. Hasil yang didapatkan berupa nilai IC50 yang merupakan konsentrasi aktivitas antioksidan yang digunakan untuk menghambat 50% radikal bebas. Rancangan percobaan yang digunakan adalan Rancangan Acak Lengkap (RAL) One Waydengan satu sampel dan tiga kali pengulangan. Uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan dua cara, yaitu secara kualitatif dan kuantitatif. Uji kualitatif dilakukan dengan secara langsung melihat perubahan warna yang terjadi pada setiap konsentrasi aktivitas antioksidan, sedangkan uji kuantitatif adalah menggunakan alat spektrofotometer UV Vis pada panjang gelombang 517nm. Senyawa bioaktif yang diuji diantaranya alkaloid, flavonoid, dan tanin. Hasil uji aktivitas antioksidan secara kualitatif pada kering oven pada konsentrasi 10 ppm belum terjadi perubahan warna, akan tetapi pada konsentrasi 60 ppm warna mulai berubah agak kekuningan. Pada perlakuan kering angin perubahan warna mulai terjadi pada konsentrasi 40ppm menjadi kuning.Uji aktivitas antioksidan secara kuantitatif diperoleh nilai IC50 pada kering oven sebesar 38.17, sedangkan pada kering angin didapatkan nilai IC50 4.15. Hasil dari kedua perlakuan kering oven dan angin termasuk kategori sama kuat tetapi hasil yang didapatkan jauh berbeda. Senyawa bioaktif yang ditemukan pada buah mangrove Sonneratia caseolaris diantaranya alkaloid, flavonoid, dan tanin, sehingga tidak terdapat perbedaan senyawa bioaktif antara kering oven dang kering angin

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2018/836/051811262
Uncontrolled Keywords: Antioksidan Ekstrak Buah Mangrove
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.3 Organics drugs > 615.32 Drugs derived from plants and mikroorganisms > 615.321 Drugs derived from plants
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 19 Mar 2019 07:54
Last Modified: 19 Mar 2019 07:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161540
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item