Kusumadewi, Flora Wahyu (2018) Perbedaan Antara Terapi Sediaan Topikal Ekstrak Plasenta Dengan Vco (Virgin Coconut Oil) Terhadap Luka Bakar Derajat Ii B Pada Tikus Putih (Rattus Novergicus) Berdasarkan Kadar Mda Dan Jaringan Granulasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Luka bakar disebabkan oleh konduksi panas ke kulit. VCO memiliki kandungan hampir 50% yang terdiri dari asam laurat. Asam laurat ketika masuk tubuh diubah menjadi monolaurin yang bersifat anti viral, anti bakteria, dan anti protozoa yang dapat menghancurkan lipid coated virus. Kandungan tokoferol dan phytoesterol pada VCO bekerja sebagai anti oksidan dan anti inflamasi sehingga akan menghambat proses inflamasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui histopatologi jaringan granulasi dan kadar malondialdehyde (MDA) pada luka bakar derajat II b di kulit. Hewan coba yang digunakan yaitu tikus putih (Rattus norvegicus) jantan strain Wistar dengan umur 75-90 hari dan berat badan 150-200 gram. Penelitian ini terdiri dari dua kelompok yaitu tikus yg diberi luka bakar dan VCO (P1) dan tikus yang diberi luka bakar dan bioplacenton dua kali sehari pada pagi dan sore selama 7 hari (P2). Histopatologi jaringan granulasi diwarnai Hematoxylin Eosin dan kadar MDA kulit diukur dengan uji asam tiobarbiturat. Kadar MDA merupakan data kuantitatif yang dianalisa dengan t test. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan (p>0,05) antara kedua kelompok perlakuan pada kasus luka bakar derajat II B berdasarkan kadar MDA dan jaringan granulasi. Kesimpulan dari penelitian ini terapi salep VCO pada luka bakar derajat II B memberikan respon yang sama dengan gel ekstrak plasenta berdasarkan kadar MDA dan jaringan granulasi
English Abstract
Burns are caused by heat conduction to the skin. VCO has a content of almost 50% consisting of lauric acid. Lauric acid when entering the body is converted into anti-viral, anti-bacterial, and anti protozoal monolaurin that can destroy lipid coated virus. The content of tocopherol and phytoesterol in the VCO works as an anti-oxidant and anti-inflammatory that will inhibit the inflammatory process. This study aims to determine the histopathology of granulation tissue and levels of malondialdehyde (MDA) in second degree burns b in the skin. The experimental animals used were white rat (Rattus norvegicus) male Wistar strain with age 75-90 days and body weight 150-200 gram. The study consisted of two groups of mice given burns and VCO (P1) and mice burned and bioplacenton twice daily in the morning and afternoon for 7 days (P2). Histopathology of granulation tissue was stained with Hematoxylin Eosin and skin MDA levels measured by tiobarbituric acid test. MDA content is quantitative data that is analyzed by t test. The results showed that there was no significant difference (p> 0.05) between the two treatment groups in grade II B burn cases based on MDA levels and granulation tissue. The conclusions of this study of VCO ointment therapy on grade II B burns responded equally to placenta extract gel based on MDA levels and granulation tissue.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FKH/2018/78/051807934 |
Uncontrolled Keywords: | malondialdehyde (MDA), jaringan granulasi, Bioplacenton, Virgin, luka bakar Coconut Oil-granulation tissue, malondialdehyde (MDA), placenta extract, Virgin coconut oil |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 617 Surgery, regional medicine, dentistry, ophthalmology, otology, audiology > 617.1 Injuries and wounds |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Hewan > Kedokteran Hewan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 18 Mar 2019 03:45 |
Last Modified: | 09 Nov 2021 08:05 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/161494 |
Preview |
Text
Flora Wahyu Kusumadewi.pdf Download (902kB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |