Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui Pengembangan Pendidikan Non Formal Berbasis Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skill) di Kota Pekanbaru

Dwirianto, Sabarno (2012) Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui Pengembangan Pendidikan Non Formal Berbasis Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skill) di Kota Pekanbaru. Doctor thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menganalisis bagaimana program-program pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pengembangan pendidikan non formal di Kota Pekanbaru. 2) Menganalisis apakah pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pengembangan pendidikan non formal di Kota Pekanbaru berhasil meningkatkan ekonomi masyarakat. 3) Menganalisis peranan modal sosial dalam proses pemberdayaan ekonomi melalui pendidikan non formal. Pendekatan yang digunakan di dalam penelitian ini adalah studi kasus dengan metode penelitian kualitatif perspektif fenomenologi. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Pekanbaru. Subyek dalam penelitian ini adalah pihak yang terlibat di kegiatan pendidikan non formal berbasis pendidikan kecakapan hidup. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) Pendidikan kecakapan hidup di Kota Pekanbaru sangat beragam jenisnya. Pada umumnya program yang bersifat `paket` mengakibatkan kurangnya kesesuaian program dengan keinginan dan kebutuhan masyarakat. 2) Pendidikan non formal berbasis pendidikan keterampilan hidup di Kota Pekanbaru mampu memberikan dampak terhadap perekonomian bagi sebagian masyarakat yang mengikuti program tersebut. Dampak tersebut muncul karena pelatihan yang diterima mampu untuk membangun dan meningkatkan keterampilan yang berdampak kepada meningkatnya produktivitas peserta. 3) Modal sosial mempunyai peranan penting dalam membantu keberhasilan proses pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pendidikan non formal berbasis pendidikan kecakapan hidup.

English Abstract

This research aims to: 1) Analysis how to socio economic empowerment programs through non-formal education development in Pekanbaru. 2) Analysis if the socio economic empowerment through non-formal education development in Pekanbaru has been succeeded enhancing the economy of society. 3) Analysis the role of social capital in the economic empowerment processes through non-formal education. This research uses case study approach with phenomenology perspective of qualitative research. it has been done in Pekanbaru. The subject of research is party who engage in the non-formal education based on life skill education. The results of research are: 1) Types of life skill education in Pekanbaru is multiple diverse. In general, the `packet` program effect the less of program conformity to the willing and necessary of society. 2) Non-formal based on life skill education in Pekanbaru is able to giving impact to the part of society who followed those programs. The impact comes up due to the training has been accepted is able to build and enhance their skill which impact to advance the productivity of participant. 3) Social capital has important role to help the process achievement of the socio economic empowerment through non-formal education based on life skill education.

Item Type: Thesis (Doctor)
Identification Number: DES/338.9/DWI/p/061201499
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.9 Economic development and growth
Divisions: S2/S3 > Doktor Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 26 Sep 2012 10:43
Last Modified: 26 Sep 2012 10:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/160808
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item