Akuntansi Dan Akuntabilitas Tritugas Gereja Pentakosta Abbalove Di Denpasar: Studi Fenomenologi

Tumiwa, Kiet (2014) Akuntansi Dan Akuntabilitas Tritugas Gereja Pentakosta Abbalove Di Denpasar: Studi Fenomenologi. Doctor thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan makna akuntansi dan akuntabilitas tritugas gereja yang tidak disampaikannya di depan jemaat. Penelitian ini menggunakan paradigma interpretif dengan fenomenologi transendental Husserl sebagai alat analisis. Objek penelitian ini adalah gereja Pentakosta Abbalove di Denpasar, di mana peneliti menggunakan sebanyak enam personal manajemen organisasi gereja sebagai informan. Dalam proses pengumpulan data peneliti menggunakan dua teknik, yaitu wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna Kristen, spiritualitas, ketaatan, kasih, dan teladan menjiwai akuntansi dan akuntabilitas tritugas gereja, yaitu menjadikan firman Allah sebagai pedoman dalam segala aktivitas, dengan mengedepankan keterbukaan, kejujuran, kebersamaan, dan ketegasan aturan bagi pelaku kesalahan agar dapat mematahkan sifat kesombongan, serta mendatangkan damai sejahtera bagi orang banyak, sebagai ekspresi rasa hormat kepada Tuhan.

English Abstract

This research aims to discover the meaning of accounting and accountability church tritugas which not delivered in front of church. This research uses an interpretive paradigm with Husserl s transcendental phenomenology as an analytical tool. The object of this research is Abbalove pentecostal church in Denpasar, where researchers used six management personnel church organization as an informant. In the process of data collection researchers used two techniques, interviews and observation. The results showed that the meaning of Christian, spirituality, obedience, love, and example to animates accounting and accountability of church tritugas, which makes the word of God as a guide in all activities, with openness, honesty, solidarity, and the firmness of the rules for the offender in order to break the nature vanity, and bring peace to the people, as an expression of respect for the God.

Item Type: Thesis (Doctor)
Identification Number: DIS/262.006 81/TUM/a/2014/061505553
Subjects: 200 Religion > 262 Ecclesiology
Divisions: S2/S3 > Magister Administrasi Bisnis, Fakultas Ilmu Administrasi
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 19 Aug 2015 15:05
Last Modified: 19 Aug 2015 15:05
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/160366
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item