Pengaruh Kuat Arus Pengelasan Dua Layer dengan Metode GTAW dan SMAW terhadap Kekuatan Tarik pada Plat ASTM A 36

Awali, Jatmoko (2014) Pengaruh Kuat Arus Pengelasan Dua Layer dengan Metode GTAW dan SMAW terhadap Kekuatan Tarik pada Plat ASTM A 36. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pengelasan GTAW ( Gas Tungsten Arc Welding ) merupakan pengelasan dengan kualitas yang baik, namun pengelasan jenis ini tergolong pengelasan mahal, sedangkan SMAW merupakan pengelasan dengan nilai ekonomi dan kualitas pengelasan yang lebih rendah. Pada pengelasan SMAW ( Shield Metal Arc Welding ) umumnya masih sering terjadinya cacat akar pada saat pengelasan posisi root pass . Penggunaan elektroda saat pengelasan yang baik yaitu dilakukan pemanasan dalam oven terlebih dahulu untuk menghilangkan kelembaban dalam elektroda yang nantinya akan berpengaruh pada hasil pengelasan, dengan pemanasan terlebih dahulu juga pada elektrodanya akan meningkatkan kekuatan hasil pengelasan menggunakan metode SMAW tersebut. Sedangkan untuk pengelasan GTAW, metode ini sangat baik namun ketika melakukan pengelasan posisi cover pass yang memungkinkan terjadinya cacat kurangnya kolam lasan yang dihasilkan, selain itu juga pengelasan jenis ini harus menggunakan dua tangan oleh karena itu juru las GTAW harus yang bersertifikat nasional maupun international untuk menghasilkan lasan yang terbaik. Karena permasalahan kedua metode tersebut penggabungan dua jenis dilakukan yang bertujuan untuk menutupi kekurangan masing-masing. Dalam penelitian ini variasi yang digunakan adalah kuat arus GTAW 100 A, 130 A, 160 A dan SMAW 65 A, 80 A, 95 A, Filler Rod, dengan pengelasan Root Pass terlebih dahulu kemudian didiamkan hingga temperatur kembali ke temperatur ruang kemudian dilakukan pengelasan pada posisi Cover Pass . GTAW yang digunakan adalah ER70S-6 diameter 2,4 mm dan elektroda pada SMAW adalah E7016 diameter 2,4 mm yang dipanaskan 300 o C terlebih dahulu selama 1 jam dengan tebal plat 7 mm jenis ASTM A 36, kampuh yang digunakan yaitu single V Groove 60 o posisi saat mengelas yaitu 1G yaitu posisi mendatar, dengan posisi pengelasan dua layer yaitu GTAW-GTAW, GTAW-SMAW, SMAW-SMAW dan SMAW-GTAW. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa semakin besar arus yang digunakan nilai kekuatan tariknya akan menurun pada pengelasan GTAW-GTAW namun berbanding terbalik pada pengelasan SMAW-SMAW dan juga pengkombinasian pengelasan antara GTAW dan SMAW, hal ini disebab oleh pengaruh panas yang dihasilkan menggunakan GTAW, panas yang dihasilkan terpusat sehingga penurunan panas yang dihasilkan lebih lambat yang berpengaruh pada lebar HAZ dan bentuk struktur mikronya. Sedangkan indikasi cacat yang diamati terdapat cacat porosity dan cluster porosity ketika menggunakan metode pengelasan SMAW, selain itu pula luasan HAZ yang dihasilkan sangat mempengaruhi kekuatan tarik yang dihasilkan. hal ini juga diperkuat dengan hasil foto mikrostruktur yang sudah dilakukan, bentuk butir yang besar memperlihatkan bahwa nilai kekuatan tarik yang dihasilkan lebih besar.

English Abstract

GTAW is a welding with good quality welding, however this type of welding relatively expensive, whereas SMAW welding with an economic value and lower welding quality. In general SMAW welding defect is often root of current position of root pass welding, use of electrodes when welding is done well in advance of heating in an oven to remove moisture in electrode that will affect weld, with first heating also on electrode will increase strength of welds using SMAW method. whereas for GTAW welding, this method is very good, but when doing a cover pass welding position which allows occurrence of weld defects resulting lack of a pool, but it is also this type of welding uses two hands must refore GTAW welder should national and international certificate to produce best welds. second problem is due to incorporation of two types of methods performed aiming to cover each o rs shortcomings. In this study, strong variations are used GTAW current 100 A, 130 A, 160 A and SMAW 65 A, 80 A, 95 A, Filler Rod, Root pass welding first and n let stand until temperature returned to room temperature and n do welding Cover Pass on position. GTAW is used ER70S-6 electrode diameter of 2.4 mm and SMAW is E7016 at 2.4 mm in diameter were heated to 300 o C for 1 hour prior to 7 mm thick plate type ASTM A 36, single seam used is current position 60 o V Groove, 1G weld is horizontal position, position of two layers, namely GTAW welding-GTAW, SMAW-GTAW, SMAW SMAW-GTAW and SMAW-. From results of this study found that greater applied current value will decrease strength of attraction GTAW-GTAW welding but inversely proportional to SMAW-SMAW welding and also combining GTAW and SMAW welding between. And phenomenon of a decrease or increase when strong currents are used greater will be inversely proportional to value of its hardness, while re are indications of defects observed defect cluster porosity and porosity when using SMAW welding method, in addition, extent of HAZ produced greatly affects resulting tensile strength. it is also amplified using images of microstructures that have been done, a great tendency to form grains showed that tensile strength decreased as compared to same welding process with different currents form large grains which showed increased tensile strength results.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/671.52/AWA/p/041405321
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 671 Metalworking Processes and primary metal products > 671.5 Joining and cutting of metals
Divisions: S2/S3 > Magister Teknik Mesin, Fakultas Teknik
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 12 Sep 2014 10:06
Last Modified: 12 Sep 2014 10:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/160214
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item