Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus pada CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan)

Windo, ImamTri (2012) Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus pada CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Gaya kepemimpinan merupakan kunci dalam manajemen yang memainkan peran penting dan strategis dalam kelangsungan hidup suatu perusahaan. Kepemimpinan sangat dibutuhkan dalam mengarahkan dan memotivasi karyawan untuk meningkatkan prestasi kerja mereka. Prestasi kerja yang ditunjukkan oleh karyawan akan berdampak langsung pada pencapaian hasil perusahaan secara keseluruan. Untuk menjalin hubungan timbal balik, diantara para stekeholder akan dapat meningkatkan kinerja karyawan. Penelitian ini penting karena untuk meningkatkan kinerja karyawan pada CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan transaksional terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja, sehingga dapat diterapkan pada perusahaan didalam peningkatan kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan data interval sedangkan pengumpulan data primer dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada 60 pada karyawan CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan. Dalam hal ini terdapat variabel independen yang dianalisis, yaitu: gaya kepemimpinan transformasional dan gaya kepemimpinan transaksional. Dan variabel intervening yang dianalisis, yaitu: motivasi kerja. Sementara variabel dependennya adalah kinerja karyawan. Data yang telah terkumpul selanjutnya dianalisis dengan menggunakan path analysis. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa gaya kepemimpinan transaksional dan motivasi kerja secara positif berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Namun variabel gaya kepemimpinan transformasional tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. gaya kepemimpinan transaksional merupakan variabel yang dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Gaya kepemimpinan transformasional belum memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan. Salah satu indikator gaya kepemimpinan transformasional belum efektif untuk meningkatkan kinerja karyawan, salah satunya seperti keahlian dalam pekerjaannya, membangun optimism bawahan terhadap tugas-tugasnya. ini disebabkan mayoritas masa kerja karyawan pada CV Karya Piranti Mandiri sebagian besar 1 – 5 tahun. Lain halnya gaya kepemimpinan transaksional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Dapat dilihat, salah satu indikator didalam gaya kepemimpinan transaksional seperti memberi penghargaan bagi karyawan yang mempunyai kinerja baik didalam perusahaan. Disini Karyawan merasa pimpinan perusahaan menghargai kinerja mereka.

English Abstract

Style of leadership is key in management and strategic play an important role in survival of a company. Leadership is needed to direct and motivate employees to improve ir work performance. Work performance is demonstrated by employee will have a direct impact on achievement of company make a total. To establish a reciprocal relationship, between stekeholder will be able to improve employee performance. This study is important because in order to improve employee performance at CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan. purpose of this study was to determine magnitude of influence of transformational and transactional leadership styles on employee performance through motivation, so it can be applied to increase performance of employees within company. This study uses data interval while primary data collection through questionnaires to 60 employees work at CV Karya Piranti Mandiri Pasuruan. In this case re are independent variables that were analyzed, is: style of transformational leadership and transactional leadership styles. And intervening variables are analyzed, is: work motivation. While dependent variable is performance of employees. data has been collected n analyzed using path analysis. results indicate that transactional leadership styles and motivation to work in a positive significant effect on employee performance. However, transformational leadership style variables did not significantly influence performance of employees. Transactional leadership style is dominant variable effect on employee performance. Transformational leadership styles have a significant influence on employee performance. One indicator of a transformational leadership style has not been effective to improve employee performance, one of m as expertise in ir work, build optimism subordinate to task - task. This caused majority of employees at CV Karya Piranti Mandiri most of 1-5 years. Ano r case of transactional leadership styles have a positive and significant impact on employee performance. Can be seen, one of indicators within transactional leadership style is like giving a reward for employees who have good performance within company. Employees here feel leadership of company appreciates ir performance.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/658.409 2/WIN/p/041204186
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.4 Executive management
Divisions: S2/S3 > Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 18 Dec 2012 12:40
Last Modified: 18 Dec 2012 12:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159736
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item