Pengaruh Growth Opportunities, Issue Size, Leverage, Ownership Concentration, dan Subscription Price Discount Terhadap Cumulative Abnormal Return (Studi Pada Peristiwa Right Issue di Bursa Efek Indone

Sartika, Farahiyah (2016) Pengaruh Growth Opportunities, Issue Size, Leverage, Ownership Concentration, dan Subscription Price Discount Terhadap Cumulative Abnormal Return (Studi Pada Peristiwa Right Issue di Bursa Efek Indone. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Keputusan investasi yang dilakukan oleh investor merupakan suatu reaksi terhadap informasi yang diterima oleh investor. Informasi tersebut akan ditangkap oleh pasar sebagai suatu sinyal. Salah satu contoh informasi yang digunakan para investor adalah corporate action seperti peristiwa right issue. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menganalisis pengaruh growth opportunities, issue size, leverage, ownership concentration, dan subscription price discount terhadap cumulative abnormal return pada peristiwa right issue. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor riil yang melakukan right issue selama periode 2012-2014 di Bursa Efek Indonesia, dengan menggunakan metode sensus. Data dianalisis dengan metode analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis statistik, issue size, leverage, dan subscription price discount berpengaruh secara positif terhadap cumulative abnormal return, sedangkan growth opportunities dan ownership concentration tidak berpengaruh signifikan. Pengaruh positif ini menunjukkan bahwa peristiwa right issue tersebut ditangkap oleh investor sebagai sinyal yang positif dan informasi yang menguntungkan mengenai peluang investasi baru.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/658.152/SAR/p/2016/041606080
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.1 Organization and financial management
Divisions: S2/S3 > Magister Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 13 Jan 2017 08:20
Last Modified: 26 Jan 2022 06:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159378
[thumbnail of FARAHIYAH SARTIKA.pdf]
Preview
Text
FARAHIYAH SARTIKA.pdf

Download (7MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item