Profesionalisme Pendidik Akuntansi.

Ibrahim, Melinda (2015) Profesionalisme Pendidik Akuntansi. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemahaman profesionalisme dari perspektif pendidik akuntansi. Profesionalisme merupakan suatu konsep yang dapat digunakan sebagai dasar pengembangan kualitas diri dalam menjalani setiap profesi. Penelitian ini dilakukan di Universitas Lestari, salah satu Perguruan Tinggi Swasta yang terletak di Provinsi Gorontalo. Paradigma yang digunakan dalam penelitian ini adalah paradigma interpretif dengan pendekatan fenomenologi transendental Husserl. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan tiga dimensi profesionalisme yaitu profesionalisme sebagai tanggung jawab akademik, profesionalisme sebagai tanggung jawab sosial dan profesionalisme sebagai tanggung jawab spiritual. Tanggung jawab akademik merupakan dimensi awal yang dinyatakan dalam bentuk pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, keseimbangan hak dan kewajiban, ketaatan aturan dan komitmen. Profesionalisme sebagai tanggung jawab sosial merupakan dimensi kedua yang dinyatakan dengan sikap amanah dan keteladanan. Sedangkan profesionalisme sebagai tanggung jawab spiritual merupakan dimensi tertinggi yang dinyatakan dalam bentuk kepercayaan bahwa berkerja adalah sebuah ibadah. Namun demikian, ketika ditelusuri lebih jauh atas makna profesionalisme pendidik akuntansi masih berorientasi pada aspek materialisme. Terkadang perwujudan sikap profesional dalam bekerja masih mengedepankan kepentingan pribadi, sehingga seringkali pendidik terjebak dalam praktik yang bersifat utilitarisme.

English Abstract

This study aims to explore understanding of professionalism from perspective of accounting educators. Professionalism is a concept that can be used as a basis for development of quality in every profession undergo. This research was conducted at University Lestari, one of private universities located in Province of Gorontalo. paradigm used in this study is an interpretive paradigm to approach transcendental phenomenology of Husserl. Based on results of study found three dimensions of professionalism namely: professionalism as academic responsibility, professionalism as a social responsibility and professionalism as a spiritual responsibility. Academic responsibility is initial dimensions are expressed in terms of implementation of tri dharma college, balance of rights and obligations, observance of rules and commitments. Professionalism as social responsibility is a second dimension represented by trust and exemplary attitude. While professionalism as a spiritual responsibility is highest dimension is expressed in form of a belief that work is worship. However, when explored fur r on meaning of professionalism accounting educators still oriented aspects of materialism. Sometimes manifestation professional attitude in work still self interests, so that educators often trapped in a practice that is utilitarianism.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/657.071/IBR/p/041502128
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Samsul Arifin
Date Deposited: 14 Apr 2015 11:11
Last Modified: 14 Apr 2015 11:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159136
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item