Pengelolaan Perikanan Trammel Net Berbas1s T1ngkat Keramahan Lingkungan Dl Kabupaten Cilacap Jawa Tengah

Sutriyono (2016) Pengelolaan Perikanan Trammel Net Berbas1s T1ngkat Keramahan Lingkungan Dl Kabupaten Cilacap Jawa Tengah. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Menurunnya stok merupakan ancaman bagi sumber daya perikanan. Perikanan udang di Kabupaten Cilacap menunjukkan telah terjadi over exploited. Penangkapan udang di Kabupaten Cilacap dominan menggunakan trammel net. Penting untuk mengetahui tingkat keramahan lingkungan alat tangkap trammel net yang beroperasi di Kabupaten Cilacap. Jaring trammel termasuk dalam kategori alat tangkap yang kurang ramah lingkungan. Alat tangkap trammel net berdasarkan pada komposisi hasil tangkapan, nilai indeks diversitas tinggi dan indeks dominansi hasil tangkapan rendah serta banyak ikan hasil tangkapan berukuran kecil. Pengelolaan perikanan trammel net ramah lingkungan di Perairan Kabupaten Cilacap. Tujuan penelitian adalah : (1) Mengkaji unit penangkapan trammel net yang digunakan di Kabupaten Cilacap; (2) Menganalisis aspek biologi hasil tangkapan dari alat tangkap trammel net yang beroperasi di Kabupaten Cilacap; dan (3) Menganafisis tingkat keramahan lingkungan dari alat tangkap trammel net. Penelitian ini dilakukan di lakukan di Kabupaten Cilacap dengan metode deskriptif survei. Pengambilan data dilakukan dengan mengikuti operasi penangkapan dan wawancara dengan nelayan trammel net. Hasil penelitian menunjukkan bahwa trammel net yang beroperasi di Kabupaten Cilacap memiliki Hanging Ratio 0,44 pada inner net dan 0,56 pada outer net. Hasil tangkapan ditemukan sebanyak 30 spesies terdiri dari 6 spesies tangkapan utama dan 24 spesies tangkapan sampingan. Hasil tangkapan terdiri dari utama 33,93 % dan sampingan 66,07%. Hasil tangkapan utama didominasi oleh udang jerbung (Penaeus merguiensis), sedangkan untuk hasil tangkapan sampingan oleh ikan montok/diles (John/us corona). Udang sebagai hasil tangkapan utama memiliki variasi ukuran panjang karapas 1,30 — 5,93 cm. Ukuran ikan yang tertangkap dari 7 cm sampai dengan 32 cm, Iingkar badan (body girth) 3 - 17 cm. Indeks diversitas hasil tangkapan sebesar 2,16 - 2,78 (indeks diversitas ttinggi-, selektivitas alat tangkap rendah) dan indeks dominansi sebesar 0,36 — 0,50 (indeks dominansi rendah; tidak terjadi dominansi spesies hasil tangkapan). Nilai penghitungan panjang pertama matang gonad (Lm) diperoleh pada udang jerbung (Penaeus merguiensis) dengan panjang karapas sebesar 3,39 cm, udang dogol (Metapenaeus ensis) 3,33 cm dan udang krosok (Parapenaeus scuptillis) 2,38 cm. Hasil Lm pada ikan montok/diles (Johnius corona) pada panjang total 12,95 cm, dan ikan bills kuning (Septipinna tenufilis) pada panjang cagak 13,42 cm, ikan leak/tardore (Opisthopterus tardore) panjang cagak 19,25 i cm, ikan kurau/senangin (Filimanus perplexa) panjang cagak 10,12 cm waja (Otoli s ruber) pada panjang total 25,5 cm dan ikan bilis ikan tiga (Thryssa mystax) pada panjang cagak 12,25 cm. Pengamatan gonad pada enam jenis udang diperoleh bahwa udang banyak ditemukan dalam kondisi matang gonad (TKG III dan IV), sedangkan pada jenis ikan hanya diperoleh 4 jenis ikan yang ditemukan banyak dalam kondisi matang gonad, yaitu ikan montok (John/us coruna), ikan kurau (Filimanus perplexa), ikan bilis kuning (Septipinna tenufilis) dan ikan bills (Thryssa mistax). Ikan jenis lainnya banyak ditemukan dalam kondisi belum matang gonad atau masih muda. Nilai total skoring berdasarkan kategori tingkat keramahan lingkungan adalah 27 termasuk dalam kategori alat tangkap kurang ramah lingkungan. Alat tangkap trammel net yang beroperasi di Kabupaten Cilacap tidak selektif terhadap hash! tangkapan. Ikan dan udang hasil tangkapan berdasarkan aspek biologi sebagian besar dalam kondisi tidak layak tangkap. Perfu difakukan pemantauan dan pengendalian ukuran mata jaring dan hanging ratio trammel net di Kabupaten Cilacap agar dimensi alat tangkap yang digunakan tetap ideal (optimum) sehingga meloloskan ikan-ikan berukuran kecil dan periu ada pengaturan tentang ukuran ikan yang boleh ditangkap di Kabupaten Cilacap untuk menjamin kelestarian sumberdaya ikan dan keberlangsungan usaha ekonomi nelayannya.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/639.202 84/SUT/p/2016/041611454
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Program Pascasarjana > Magister Pengelolaan Lingkungan, Program Pascasarjana
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 10 Apr 2017 11:03
Last Modified: 10 Apr 2017 11:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/159052
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item