Studi Pola Penatagunaan Potensi Air Sumber Pitu di Wilayah Kali Lajing sebagai Dasar Pengembangan Sumber Daya Air Wilayah Sungai Amprong

Haliem, Win (2012) Studi Pola Penatagunaan Potensi Air Sumber Pitu di Wilayah Kali Lajing sebagai Dasar Pengembangan Sumber Daya Air Wilayah Sungai Amprong. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kebutuhan akan sumber daya air cenderung meningkat akibat pertambahan jumlah penduduk. Sumber Pitu sebagai salah satu mata air potensial menjadikannya sebagai salah satu faktor pemicu munculnya ide untuk pemanfaatan non irigasi terutama untuk dimanfaatkan sebagai bahan baku air minum. Dalam studi ini dilakukan pengolahan dan analisa data untuk mengetahui kondisi eksisting ketersediaan dan kebutuhan air, optimasi ketersediaan debit terhadap kebutuhan air irigasi, riparian sungai dan air baku serta skenario pemberian air irigasi jika pengambilan air baku oleh PDAM Kota Malang tetap dilaksanakan. Hasil analisa kondisi eksisting diketahui bahwa pada bulan Agustus dan Oktober terdapat kekurangan air sehingga pada analisa selanjutnya dilakukan optimasi dengan skenario pemberian air irigasi menggunakan metode SRI ( System Rice of Intensification ) yang dapat menghemat air irigasi hingga 48% dibandingkan dengan metode SCH ( Stagnant Constant Head ). Dengan skenario penghematan air irigasi sebesar 20%, 30% dan 40% dengan mempertimbangan kebutuhan air irigasi di wilayah Kedungkandang diperoleh hasil bahwa pada penghematan air irigasi sebesar 20 % ketersediaan air hanya cukup sampai tahun 2014 saja untuk memenuhi kebutuhan air baku sedangkan pada penghematan air irigasi sebesar 30% dan 40% dapat memenuhi kebutuhan air baku PDAM Kota Malang secara konstan sepanjang tahun hingga tahun 2020 sesuai dengan proyeksi rencana pengembangan pelanggannya.

English Abstract

demand of water resource tends to increase due to growth of population. Pitu Spring is a potential water source because it is a factor behind idea of utilization of non-irrigation to be used as raw material of drink water. study involves processing and analyzing data to understand existing condition of water availability and supply, optimization of debit against irrigation demand, river riparian, and standard water, as well as scenario of irrigation water if standard water is used by Drink Water Company of Malang City. Result of analysis over existing condition indicates that August and October are two months when water irrigation scenario is using SRI ( System Rice of Intensification ). This scenario can save irrigation water by 48 % compared to SCH method ( Stagnant Constant Head ). scenario to save irrigation waters by 20%, 30% and 40% by considering irrigation water demand at Kedungkandang area shows some results. saving of irrigation water by 20 % is only providing enough water stock for 2014 in meeting demand of standard water. saving of irrigation water by 30% and 40 %, however, can meet demand of standard water at Drink Water Company of Malang City in constantly basis throughout year until 2020 based on development plan projection of customer.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/628.1/HAL/s/041202528
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 628 Sanitary engineering > 628.1 Water supply
Divisions: S2/S3 > Magister Teknik Elektro, Fakultas Teknik
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 12 Nov 2012 12:41
Last Modified: 12 Nov 2012 12:41
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158859
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item