Studi Pengendalian Banjir Sungai Remu Kota Sorong Provinsi Papua Barat.

Pramana, YanuarHendra (2014) Studi Pengendalian Banjir Sungai Remu Kota Sorong Provinsi Papua Barat. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Banjir merupakan peristiwa alam yang mengakibatkan kerugian baik harta benda ataupun nyawa.Salah satu daerah yang sering mengalami banjir adalah Kota Sorong Provinsi Papua Barat.Banjir pada lokasi tersebut terjadi akibat luapan Sungai Remu.Studi ini bertujuan untuk mencari alternatif penanganan banjir yang tepat melalui pendekatan hidrologi dan hidrolika serta ekonomi. Pada studi ini kajian awal berupa analisa hidrologi. Analisa hidrologi dimulai dengan perhitungan hujan rancangan. Metode yang digunakan adalah Normal, Log Normal, Gumbel dan Log Pearson. Berdasarkan keempat metode tersebut dilakukan uji kesesuaian distribusi menggunakan Uji Chi Square dan Smirnov Kolmogorov. Selanjutnya dilakukan perhitungan debit banjir menggunakan metode Nakayasu. Hasil analisa hidrologi digunakan sebagai masukkan pada simulasi profil aliran menggunakan program Hec-Ras 4.1. Berdasarkan simulasi program tersebut diketahui lokasi terjadi banjir. Selanjutnya dikaji alternatif pengendalian banjir berupa tanggul serta retarding basin. Untuk memilih prioritas dari kedua alternatif tersebut digunakan metode AHP (analytical hierarchy process) dengan pertimbangan teknis, ekonomi serta kemudahan pelaksanaan. Berdasarkan kajian hidrologi metode Log Pearson III, diketahui bahwa curah hujan historis terbesar yang terjadi adalah hujan dengan kala ulang 16 tahun yaitu sebesar 224.20 mm. Analisa profil aliran menggunakan paket program Hec Ras 4.1. Kalibrasi profil aliran menggunakan kalibrasi nilai “n” (koefisien manning). Berdasarkan hasil simulasi didapatkan nilai n sebesar 0.021 dengan kesalahan relatif sebesar 2.64%.Alternatif pengendalian banjir yang digunakan adalah tanggul dan retarding basin.Perencanaan kedua alternatif tersebut menggunakan kala ulang 25 tahun. Berdasarkan penentuan skala prioritas dengan metode analytical hierarchy process dipilih alternatif tanggul dengan total ranking 0.54.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/627.4/PRA/s/2015/041501277
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 627 Hydraulic engineering > 627.4 Flood control
Divisions: S2/S3 > Magister Teknik Pengairan, Fakultas Teknik
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 27 May 2015 11:00
Last Modified: 27 May 2015 11:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158804
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item