Analisis Nilai Impedansi Listrik Pada Daging Ikan Nila Berformalin Dan Daging Ikan Nila Yang Disimpan Dalam Lemari Es Dan Direndam Dengan Larutan Formalin

Putri, RizkaRahmatieAgusta (2016) Analisis Nilai Impedansi Listrik Pada Daging Ikan Nila Berformalin Dan Daging Ikan Nila Yang Disimpan Dalam Lemari Es Dan Direndam Dengan Larutan Formalin. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Ikan nila merupakan salah satu bahan pangan yang mudah membusuk jika tidak diawetkan. Pengawetan pada ikan nila yang biasa dilakukan adalah penyimpanan dalam lemari es dan menggunakan bahan kimia yaitu formalin. Formalin merupakan bahan pengawet berbahaya yang sering digunakan oleh pedagang ikan karena penggunaannya yang mudah. Adanya proses pengawetan menyebabkan daging sudah tidak segar dan mengalami perubahan sifat dan struktur pada jaringan. Sifat suatu bahan berkaitan dengan komposisi zat kimia yang terkandung di dalamnya. Perubahan komposisi zat kimia dalam suatu bahan dapat diketahui dengan menggunakan sifat kelistrikan. Sifat kelistrikan berkaitan dengan kemampuan bahan dalam menghantarkan arus. Kemampuan bahan dalam menghantarkan arus ini dapat diketahui dengan mengukur impedansinya. Pengukuran nilai impedansi dalam penelitian ini digunakan untuk mengetahui pengaruh pemberian formalin dan penyimpanan dalam lemari es terhadap nilai impedansi daging ikan nila. Perlakuan penyimpanan dalam lemari es dan perendaman dengan formalin masing-masing divariasikan dalam lima variasi yang berbeda. Variasi perlakuan pengawetan dalam lemari es terletak pada lama penyimpanan, sedangkan perlakuan untuk larutan formalin terkait pada variasi konsentrasi yang diberikan. Daging ikan nila yang telah diawetkan, selanjutnya diukur nilai impedansinya dengan menggunakan jarum elektroda. Data yang diperoleh dari penelitian yang dilakukan adalah semakin besar konsentrasi perendaman formalin, menghasilkan nilai impedansi yang semakin besar. Semakin lama daging ikan nila disimpan dalam lemari es, menghasilkan nilai impedansi semakin rendah. Daging ikan nila yang sudah mengalami pengawetan ataupun yang sudah busuk mengalami penurunan nilai impedansi disebabkan adanya pertumbuhan bakteri, dan berubahnya komposisi kandungan dalam daging tersebut

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/621.38/PUT/a/2016/041612185
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: S2/S3 > Magister Matematika, Fakultas MIPA
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 05 Apr 2017 14:22
Last Modified: 04 Jun 2020 06:51
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158668
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item