Setiawan, Rachmadi (2013) Analisis Penggunaan Unified Power Quality Conditioner pada Sistem Daya Elektrik. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tesis ini mendiskripsikan hasil penelitian tentang pemodelan dan analisis dari Unified Power Quality Conditioner (UPQC) yang digunakan untuk memperbaiki profil tegangan beban sensitif dari pengaruh penurunan tegangan sesaat (voltage sag) karena adanya gangguan tem porer. UPQC dipasang seri dan shunt pada tegangan rendah 380 Volt dengan tujuan melindungi beban sensitif terhadap gangguan voltage sag. Analisis voltage sag dilakukan dengan tiga kondisi yaitu kondisi keseluruhan sistem yang disebabkan oleh hubung singkat satu fasa ke tanah, hubung singkat tiga fasa dan starting motor kondisi beban bertingkat. Variasi beban bertingkat adalah 5 0 % , 7 5 % d a n 1 0 0 % dari jumlah total beban motor di bus WW3, dimana beban motor paling banyak terpasang. Penentuan lokasi pemasangan UPQC dilakukan dengan analisis load flow untuk sistem secara keseluruhan. Simulasi dilakukan dengan menggunakan program Power System Computer Aided Design (PSCAD). Hasil simulasi menunjukan bahwa untuk gangguan hubung singkat satu fasa ke tanah, tegangan dapat dikompensasi dari 0.882 pu menjadi 0.965 pu. Sedangkan untuk gangguan tiga fasa kompensasi tegangan dari 0.218 pu menjadi 0.224 pu, ini terjadi karena kapasitas UPQC tidak mampu mengkompensasi besarnya arus hubung singkat tiga fasa. Untuk gangguan motor starting pada beban bertingkat 50% kompensasi tegangan dari 1.1 pu menjadi 1 pu, terjadi kelebihan kompensasi sebelum dipasang UPQC akibat kapasitor bank terpasang pada MDP P2.1 beroperasi maksimal sebesar 1270 Kvar. Pada beban bertingkat 75% kompensasi tegangan dari 1.02 pu menjadi 0.982 pu, masih terjadi kelebihan kompensasi tetapi masih dalam ambang batas yang diperbolehkan yaitu maksimum +5% tegangan nominal. Sedangkan pada beban bertingkat 100% kompensasi tegangan dari 0.93 pu menjadi 0.978 pu.
English Abstract
This sis describes study result about modeling and analysis of Unified Power Quality Conditioner (UPQC). It has been used to improve voltage profile of sensitive load which caused by voltage sag effect, as result of temporary disturbance. UPQC is installed serial and shunt at low voltage 380V with purpose to protect load sensitivity against voltage sag disturbance. Voltage sag analysis is done in three conditions, i.e. Single-phase short circuit to ground, three phase short circuit and motor starting at gradual load. Multilevel load variation is 50%, 75% and 100% from total of motor load at bus WW3, where most of motor load are installed. location of UPQC installation is determined by load flow analysis for overall system. Simulation is done by using Power System Computer Aided Design (PSCAD) Simulation results show that for single-phase short circuit to ground, voltage can be compensated from 0.882 pu to 0.965 pu. As for three-phase short circuit voltage compensation interference from 0.218 pu to 0.224 pu, this occurs because capacity of UPQC is not able to compensate for magnitude of three-phase short-circuit current. For starting motor disturbances at gradual load 50%, compensated voltage is from 1.1 pu to 1 pu, re is excess compensation before UPQC installed because capasitor bank at MDP P2.1 operates in maximum 1270 kVAR. At gradual load 75%, compensated voltage is from 1.02 pu to 0.982 pu, which it is over but still under limit +5% of nominal voltage. At gradual load 100%, compensation is from 0.93 pu to 0.978 pu.
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | TES/621.319/SET/a/041311067 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting |
Divisions: | S2/S3 > Magister Teknik Elektro, Fakultas Teknik |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 10 Jun 2014 11:28 |
Last Modified: | 10 Jun 2014 11:28 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158653 |
Actions (login required)
View Item |