Maximum Power Point Tracking Menggunakan Logika Fuzzi Adaptif untuk Kontrol Konverter Buck pada Sistem Photovoltaic

Widyartono, Mahendra (2012) Maximum Power Point Tracking Menggunakan Logika Fuzzi Adaptif untuk Kontrol Konverter Buck pada Sistem Photovoltaic. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem photovoltaic (PV) adalah sistem sumber tenaga dengan karakteristik arus – tegangan (I – V) yang bervariasi tergantung dari kondisi lingkungan (iradiasi dan temperatur). Dengan berubahnya temperatur dan iradiasi matahari, arus dan tegangan output modul PV juga berubah-ubah. Perubahan ini akan mengakibatkan efisiensi dari sistem PV berkurang. Sistem PV yang sederhana tidak mempunyai kontrol elektronik sehingga tidak dapat mengontrol modul PV untuk menghasilkan daya maksimum. Maximum Power Point Tracking (MPPT) adalah sistem yang didesain untuk menghasilkan daya maksimum dari suatu sumber tenaga. Mekanisme kerja dari MPPT adalah dengan memaksimalkan daya output dari modul PV dalam kondisi yang berbeda-beda dengan mendeteksi titik kerja terbaik dari karakteristik daya. Pemodelan Maximum Power Point Tracking (MPPT) dalam penelitian ini merupakan bentuk penggambaran fenomena fisis dari suatu sistem photovoltaic (PV) yang proses pengendaliannya dilakukan secara logika fuzzi adaptif. Proses pengendalian MPPT ditekankan pada konverter buck dalam sistem PV. MPPT kontrol logika fuzzi adaptif terdiri dari fuzzy knowledge base controller dan learning mechanism . Tegangan dan arus output modul PV digunakan sebagai parameter input untuk fuzzy knowledge base controller . Output fuzzy knowledge base controller adalah duty cycle yang digunakan untuk mengontrol switching dari konverter buck . Iradiasi matahari digunakan sebagai parameter input untuk learning mechanism . Di dalam learning mechanism terdapat knowledge base modifier yang digunakan untuk memodifikasi parameter kontrol logika fuzzi sehingga dapat dicapai titik daya maksimum dari modul PV. Model sistem PV menggunakan MPPT kontrol logika fuzzi adaptif disimulasikan dengan menggunakan bantuan perangkat lunak. Dalam simulasi, temperatur diasumsikan dalam kondisi konstan yaitu 25°C. Beban R yang digunakan dibuat konstan yaitu sebesar 4 ohm. Dari simulasi dan analisa yang dilakukan didapatkan hasil bahwa pada iradiasi 400 – 1000 W/m2, daya maksimum yang dihantarkan modul Photovoltaic (PV) pada sistem PV menggunakan Maximum Power Point Tracking (MPPT) kontrol logika fuzzi adaptif mengalami peningkatan sebesar ± 3,2099 Watt jika dibandingkan dengan sistem PV tanpa MPPT. Efisiensi modul PV pada sistem PV menggunakan MPPT dengan kontrol logika fuzzi adaptif mengalami peningkatan sebesar ± 6,95 % jika dibandingkan dengan sistem PV tanpa MPPT.

English Abstract

Photovoltaic (PV) systems are power source systems that have current – voltage (I – V) characteristic that varies under different condition (irradiation and temperature). With change of temperature and solar irradiation, current and voltage output of PV module are also changing. This change will reduce efficiency of PV systems. Simple PV system don`t have electronic control so it cannot control PV module to generate maximum power. Maximum Power Point Tracking (MPPT) system was designed to generate maximum power from a power source. MPPT maximizes power output of PV module in different conditions by detecting best working point of power characteristics. Modeling MPPT in this study is a form of physical phenomena from PV system that control is performed by adaptive fuzzy logic. MPPT control is emphasized to buck converter of PV system. MPPT with adaptive fuzzy logic control is consists of fuzzy knowledge base controller and learning mechanism. Voltage and current output of PV module are used as input parameter for fuzzy knowledge base controller. output of fuzzy knowledge base controller is duty cycle that used to control switching of buck converter. Solar irradiation is used as input parameter for learning mechanism. Inside learning mechanism re is knowledge base modifier that used to modify fuzzy logic control parameter so that maximum power point from PV module can be achieved. model of PV system using MPPT adaptive fuzzy logic control is simulated using help of software. In simulation, temperature is assumed to be in constant conditions at 25°C. Load R was maintained constant at 4 Ohms. From simulation and analysis, maximum power from PV module using MPPT adaptive fuzzy logic control at irradiation 400 – 1000 W/m2 is increase ± 3,2099 Watt. efficiency of PV module using MPPT adaptive fuzzy logic control is increasing by ± 6,95 % compared to PV system without MPPT.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/621.312 44/WID/m/041202531
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: S2/S3 > Magister Teknik Elektro, Fakultas Teknik
Depositing User: Endro Setyobudi
Date Deposited: 05 Oct 2012 09:44
Last Modified: 05 Oct 2012 09:44
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158643
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item