Efek Pemberian Ekstrak Kulit Jeruk Keprok (Citrus reticulata) terhadap Cell-Cycle G1 Arrest dan Apoptosis pada Sel Kultur Retinoblastoma

Rohaya, Syarifah (2013) Efek Pemberian Ekstrak Kulit Jeruk Keprok (Citrus reticulata) terhadap Cell-Cycle G1 Arrest dan Apoptosis pada Sel Kultur Retinoblastoma. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan Untuk mengetahui efek pemberian ekstrak kulit jeruk keprok (Citrus reticulata) terhadap G1 arrest dan apoptosis pada sel kultur retinoblastoma. Metode Penelitian analitik eksperimental pada sel kultur retinoblastoma yang dipapar dengan ekstrak kulit jeruk keprok. Sel kultur retinoblastoma dibagi menjadi 4 kelompok, yaitu 1. kelompok kontrol, 2. kultur+ekstrak kulit jeruk keprok dosis 10 mg/mL, 3. kultur+ekstrak kulit jeruk keprok dosis 20 mg/mL dan 4. kultur+ekstrak kulit jeruk keprok dosis 40 mg/mL. Diinkubasi selama 72 jam lalu dilakukan pengecatan dengan propidium iodide untuk diperiksa menggunakan flowcitometry. Hasil pemeriksaan dengan flowcitometry berupa gambaran histogram dari siklus sel dan apoptosis. Data hasil penelitian dianalisa dengan uji One-Way ANOVA, uji Tukey, uji korelasi dan regresi. Hasil Sel kultur retinoblastoma pada fase G1/S, kelompok kontrol (15.03±3.03), kelompok ekstrak kulit jeruk keprok dosis 10 mg/mL (12.47±2.51), 20 mg/mL (12.30±1.33) dan 40 mg/mL (10.80±1.52) (p=0.027) menunjukkan bahwa ekstrak kulit jeruk keprok tidak menginduksi G1 arrest. Pada data apoptosis, kelompok kontrol (35.0±3.96), kelompok ekstrak kulit jeruk keprok dosis 10 mg/mL (33.63±0.88), 20 mg/mL (38.48±8.96) dan 40 mg/mL (64.42±2.09) (p=0.000) menunjukkan bahwa pemberian ekstrak kulit jeruk keprok menginduksi apoptosis pada sel kultur retinoblastoma. Kesimpulan Pemberian ekstrak kulit jeruk keprok tidak menginduksi cell-cycle G1 arrest tetapi menginduksi proses apoptosis.

English Abstract

Aim To determine effect of citrus peel extract (Citrus reticulata) on G1 arrest and apoptosis in human retinoblastoma cell culture. Method An experimental study in human retinoblastoma cell culture exposed to citrus peel extract. retinoblastoma cell culture was divided in 4 groups, 1. Control group, 2. Cell culture + 10 mg/mL citrus peel extract, 3. Cell culture + 20 mg/mL citrus peel extract and 4. Cell culture + 40 mg/mL citrus peel extract. All groups were incubated for 72 hours and propidium iodide assay was perfomed n analyzed with flowcytometry. statistical analysis were one way ANOVA, Tukey test, correlation and regression test. Results Retinoblastoma cell culture in G1/S phase, control group (15.03±3.03), 10 mg/mL citrus peel extract (12.47±2.51), 20 mg/mL citrus peel extract (12.30±1.33) and 40 mg/mL citrus peel extract (10.80±1.52) with significant value 0.027 (p 0.05), so citrus peel extract did not induce of G1 arrest. Data of apoptosis, control group (35.0±3.96), 10 mg/mL citrus peel extract (33.63±0.88), 20 mg/mL citrus peel extract (38.48±8.96) and 40 mg/mL citrus peel extract (64.42±2.09) (p=0.000) so citrus peel extract can induce apoptosis in retinoblastoma cell culture. Conclusions Citrus peel extract did not induce of cell-cycle G1 arrest but had influence to decrease amount of retinoblastoma cell culture through induction of apoptosis.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/615.323 77/ROH/e/041401592
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 615 Pharmacology and therapeutics > 615.3 Organics drugs
Divisions: Profesi Kedokteran > Spesialis Ilmu Kesehatan Mata, Fakultas Kedokteran
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 04 Jun 2014 15:01
Last Modified: 08 Nov 2023 04:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/158095
[thumbnail of SYARIFAH ROHAYA.pdf] Text
SYARIFAH ROHAYA.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item