Maslahah, Imama (2015) Analisis Variasi Genetik C-5434t Area Enhancer Gen Ren Terhadap Perbedaan Pola Pengikatan Stat-3 (Signal Transducers And Activators Of Transcription 3) Dan Konsentrasi Renin Serum. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Gen Renin merupakan salah satu kandidat penting yang terlibat dalam pencetus hipertensi esensial. Variasi genetik C-5434T pada enhancer gen renin diduga mempengaruhi aktivitas transkripsi REN dan kadar renin serum. Namun, mekanisme yang terkait dengan perubahan level transkripsi masih belum diketahui, dan hanya beberapa studi yang mempelajari kadar renin serum pada C-5434T enhancer REN . Oleh karena itu, studi ini bertujuan untuk menyelidiki peran dari C-5434T pada regulasi ekspresi gen REN dan dihubungkan dengan kadar renin serum pada pasien hipertensi di Indonesia. SNP C-5434T pada enhancer gen renin diidentifikasi pada 56 sampel dengan menggunakan RFLP. Pada penelitian ini, disajikan suatu metode pendekatan docking untuk memprediksi interaksi antara varian -5434C dan -5434T dengan STAT3, salah satu faktor transkripsi yang diduga meregulasi elemen enhancer gen renin. Sampel darah pasien diambil untuk mengukur kadar renin serum menggunakan metode ELISA indirect . Hasil dari pendekatan docking menunjukkan bahwa kompleks STAT3-DNA Alel T mempunyai ikatan yan lebih favourable dibanding kompleks STAT3-DNA Alel C. Tetapi hasil pendekatan docking tersebut tidak didukung dengan hasil pengukuran kadar renin. Hasil menunjukkan bahwa kadar renin serum lebih tinggi pada pasien dengan genotip TT dibandingkan pasien dengan genotip CC/CT, tetapi perbedaannya tidak terlalu signifikan (p=0,35). Data tersebut menunjukkan bahwa adanya variasi genetik C-5434T menyebabkan perubahan pola pengikatan STAT3 terhadap enhancer gen renin. Hal tersebut diduga dapat mempengaruhi aktivitas STAT3 untuk menstimulasi ekspresi dari gen renin.
English Abstract
The human renin gene is an attractive candidate for involvement in the underlying cause of essential hypertension (EH). Genetic variant C-5434T of REN enhancer is considered to affect REN gene transcription and serum renin levels. However, the mechanism associated with the transcription level changes remains unknown, and only a few reports exist that discussed serum renin levels on C-5434T of REN enhancer. Thus, this study aim to investigate the possible role of C-5434T REN in the regulation of REN gene expression and confirmed by serum renin levels in Indonesian Hypertensive patients. SNP of C-5434T was identified in 56 hypertensive patients by using RFLP. Here, we present a docking approach for predicting the interaction between genetic variant -5434C and -5434T with STAT3, the predicted transcription factor that regulate renin gene enhancer. Blood sample from patients was collected to measure serum renin levels using indirect enzyme linked immunosorbent assay (ELISA). The result from docking approach showed that STAT3 more favourable binds to DNA allele T than DNA allele C. But this result was not supported by the level of serum renin. The data showed that serum renin levels were higher in patients with TT genotype than patients with CC/CT genotype, but the difference was not significance (p=0.35). These data suggest that the presence of genetic variants C-5434T has changed the binding pattern of STAT3 to REN enhancer. This is likely to influence STAT3 activity to stimulate REN gene expression .
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | TES/612.13/MAS/a/2015/041503223 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 612 Human Physiology > 612.1 Circulatory system |
Divisions: | S2/S3 > Magister Ilmu Biomedis, Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | Sugiantoro |
Date Deposited: | 25 Jun 2015 14:27 |
Last Modified: | 25 Jun 2015 14:27 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/157962 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |