Analisis Kinerja Terminal Nilam Dalam Melayani Komoditi Curah Cair Di Pelabuhan Tanjung Perak,

Prabowo, Aries (2017) Analisis Kinerja Terminal Nilam Dalam Melayani Komoditi Curah Cair Di Pelabuhan Tanjung Perak,. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Terminal Nilam Timur merupakan terminal yang mempunyai peruntukan dalam pelayanan komoditi curah cair di Pelabuhan Tanjung Perak. Meningkatnya arus kunjungan kapal di Terminal Nilam Timur dalam melayani komoditi curah cair (CPO) selama ini belum diimbangi dengan adanya pertumbuhan infrastruktur yang memadai, sehingga mengakibatkan rendahnya kegiatan operasional. Sementara itu jumlah dermaga yang digunakan untuk melakukan kegiatan bongkar muat sangat terbatas, sedangkan dari segi waktu cenderung sangat fluktuatif. Oleh karena itu dibutuhkan adanya analisis untuk mengetahui kinerja operasional Terminal Nilam Timur serta arah perbaikannya. Metode yang digunakan dalam kajian ini yaitu analisis deskriptif kondisi eksisting dengan SK–Dirjen Hubla untuk mengetahui kinerja eksisting dibandingkan dengan Standart Kinerja yang telah ditetapkan, dengan metode Important Performance Analysis dapat diketahui dari persepsi pengguna jasa, sedangkan metode SWOT IFAS EFAS untuk mengetahui arah perbaikan yang sebaiknya dilakukan dalam pengembangnnya. Kajian ini menghasilkan kinerja operasional dari segi aspek pelayanan kapal dengan indikator waktu tunggu (waiting time) pada Terminal Nilam Timur dalam kurun waktu selama 4 tahun terakhir rata–rata pencapaian kinerjanya adalah 2,43 jam yang dinilai cukup baik, Indikator pemanduan (approach time) didapatkan pencapaian nilai rata-rata selama 4 tahun terakhir adalah 4,03 jam dengan nilai cukup baik, Sedangkan effective time dibandingkan berting time (ET:BT) mempunyai nilai selama 2 tahun dinilai cukup baik, dan tahun 2014 mengalami kenaikan sehingga pencapaian nilainya dinilai baik, serta tahun 2015 pencapaian dinilai cukup baik. Sehingga didapatkan rata-rata pencapaian nilai kinerja selama 4 tahun adalah 67,69% dengan nilai cukup baik. Aspek pelayanan barang pencapaian kinerja pada Terminal Nilam Timur diketahui hasil dari analisis deskriptif dari kondisi eksisting dibandingkan dengan Standart Kinerja yang telah ditetapkan diatas didapatkan, bahwa selama 4 tahun terakhir pencapaian kinerjanya dinilai kurang baik. Hal tersebut disebabkan oleh rendahnya produktivitas yang dicapai oleh Terminal Nilam Timur. Sedangkan aspek pelayanan utilitas fasilitas memperoleh hasil bahwa pada tahun 2012 pencapaian kinerjanya dinilai cukup baik karena melebihi dari ketentuan standar kinerja yang ditetapkan yaitu 70%, tahun 2013 memperoleh hasil dengan nilai kurang baik karena melebihi dari ketentuan standar kinerja yang ditetapkan, dan pada tahun 2014 mengalami kenaikan dalam pencapaian kinerjanya dinilai baik, sedangkan pada tahun 2015 mempunyai dinilai baik karena kurang dari ketentuan standar kinerja yang ditetapkan yaitu 70%. Sehingga didapatkan rata-rata pencapaian nilai kinerja selama 4 tahun adalah 69,82% dengan nilai cukup baik. Berdasarkan analisis kinerja menurut persepsi pengguna jasa dengan metode IPA didapatkan atribut pelayanan yang memerlukan prioritas utama perbaikan yaitu waktu tunggu kapal untuk antri sandar di dermaga (waiting time berth), jumlah ketersediaan peralatan bongkar muat, produktivitas bongkar muat, kecepatan bongkar sesuai dengan penetapan, panjang/jumlah dermaga, tingkat pemakaian dermaga, ketersediaan tangki penimbunan (Silo), ketersediaan tempat berteduh di Terminal Nilam. Selanjutnya dari hasil analisis SWOT IFAS EFAS diperoleh strategi pengembangan di Terminal Nilam Timur adalah strategi pertumbuhan agresif (rapid growth strategy) yaitu : memaksimalkan pemakaian fasilitas terminal dan menyediakan alat bongkar muat untuk mengatasi kenaikan jumlah kunjungan kapal serta mematuhi kebijakan pemerintah dalam Sispro Pelayanan guna memperlancar arus CPO di Pelabuhan serta menjaga kondisi alat yang ada di Terminal Nilam agar selalu dalam keadaan baik dan dapat dimanfaatkan secara maksimal, mengingat minat pemakaian fasilitas CPO oleh pengguna jasa yang terus mengalami peningkatan, sehingga diperlukan tersedianya aksesbilitas yang mudah untuk armada truk dalam kegiatan bongkar muat CPO.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/387.15/PRA/a/2016/041611201
Subjects: 300 Social sciences > 387 Water, air, space transportation > 387.1 Ports
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 04 Jan 2017 14:37
Last Modified: 04 Jan 2017 14:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/157351
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item