Efektivitas Partisipasi Masyarakat Dalam Penyusunan Program Legislasi Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Batu.

Rahayu, Rina (2015) Efektivitas Partisipasi Masyarakat Dalam Penyusunan Program Legislasi Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Batu. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Program Legislasi Daerah atau biasa disebut prolegda merupakan instrumen perencanaan program pembentukan Peraturan Daerah Provinsi atau Peraturan Daerah Kabupaten/Kota yang disusun secara terencana, terpadu, dan sistematis.Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan, mengidentifikasi, dan menganalisis partisipasi masyarakat, efektivitas partisipasi masyarakat, dan faktor-faktor pendukung dan faktor-faktor penghambat efektivitas partisipasi masyarakat dalam penyusunan Program Legislasi Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Batu.Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data berasal dari informan dan dokumen. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Data dianalisis dengan menggunakan analisa data kualitatif model interaktif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi masyarakat dalam penyusunan Prolegda di lingkungan pemerintah Kota Batu merupakan partisipasi yang bersifat mobilized (dipaksa atau diarahkan) karena dasar keterlibatan melalui undangan dan penunjukan, dan berada pada tingkat partisipasi sedang dengan menggunakan mekanisme Iobbying, konsultasi publik, RT, RW, dan LPMD. Diukur berdasarkan proses analisis dan perumusan kebijakan yang mantap dan perencanaan yang matang disimpulkan partisipasi masyarakat telah berlangsung efektif. Faktor pendukung efektivitas partisipasi masyarakat dalam penyusunan Prolegda di lingkungan pemerintah Kota Batu adalah: 1) adanya kebijakan pemerintah pusat tentang partisipasi masyarakat dalam penyusunan Prolegda; 2) adanya anggaran; 3) antusiasme masyarakat dalam penyusunan Prolegda; dan 4) adanya kerjasama dengan pihak konsultan. Faktor penghambat efektivitas partisipasi masyarakat dalam penyusunan Prolegda di lingkungan pemerintah Kota Batu adalah: 1) keterbatasan anggaran; 2) sumber daya manusia yang belum memadai; 3) rendahnya tingkat pengetahuan dan pemahaman masyarakat; dan 4) belum adanya media bagi masyarakat untuk dapat mengakses informasi draf Raperda.Saran dari penelitian ini adalah masih diperlukan penelitian pada tahapan berikutnya. Partisipasi masyarakat yang sudah efektif perlu terus dilakukan pengawalan. Diperlukan peningkatan dukungan sarana dan prasarana melalui perencanaan anggaran, pengadaan formasi untuk tenaga fungsional perancang peraturan perundang-undangan, perlu memperhatikan ketepatan dalam mengundang atau menunjuk masyarakat yang dilibatkan, dan membuka akses bagi elemen masyarakat yang ingin berpartisipasi secara sukarela. Masyarakat perlu meningkatkan kepedulian dan perhatian terhadap perkembangan yang terjadi khususnya terkait dengan penyusunan Prolegda.

English Abstract

Local Legislation Program a formation program planning instruments Provincial Regulation or Regulation Regency/City are arranged in a planned, integrated, and systematic.The purpose of research is to describe, to identify, and analyze the community participation, the effectiveness of community participation, and supporting factors and inhibiting factors effectiveness of community participation in the preparation of Local Legislation Program in the Government Environment Batu City.The research uses a qualitative descriptive approach. The data sources are from informants and documents. Techniques of data collection are interviews, observation and documentation. Data were analyzed using interactive model.The results showed that community participation in the preparation of Local Legislation Program in the Government Environment Batu City is a participation that is Mobilized (forced or directed), and on the medium level of participation are using Iobbying mechanism, public consultation, RT, RW, and LPMD. Measured based on the process of analysis and policy formulation steady and careful planning, community participation had been effective. Supporting factors the effectiveness of community participation in the preparation of Local Legislation Program in the Government Environment Batu City are: 1) the central governments policy on community participation; 2) the budget; 3) the enthusiasm of people in the preparation of Local Legislation Program; and 4) the cooperation with the consultant. Inhibiting factors the effectiveness of community participation in the preparation of Local Legislation Program in the Government Environment Batu City is: 1) budgetary constraints; 2) human resources are inadequate; 3) the low level of knowledge and understanding of society; and 4) the lack of media to access information for the community about local legislation draft.The suggestion of this research study is still needed at a later level. Community participation has been effective needs to be done escort. Required increase infrastructure support through budget planning, procurement formation for the legislative drafter, need to pay attention to the accuracy of the invite or appoint people who are involved, and open access to elements of community who wish to participate voluntarily. Communities need to increase awareness of and attention to developments in particular with regard to the preparation of Local Legislation Program.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: TES/323.04/RAH/e/041500579
Subjects: 300 Social sciences > 323 Civil and political rights
Divisions: S2/S3 > Magister Ilmu Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Administrasi
Depositing User: Samsul Arifin
Date Deposited: 06 Apr 2015 14:29
Last Modified: 06 Apr 2015 14:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/155593
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item