Pravitasari, PuspitaDiah (2016) Pembuatan Elektroda Pasta Karbon untuk Analisis Timbal(II) Berbasis S-Methyl N-(Methylcarbamoyloxy)Thioacetimidate. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian tentang pembuatan Elektroda Pasta Karbon (EPK) telah dilakukan untuk analisis timbal(II) berbasis S-Methyl N- (methylcarbamoyloxy)thioacetimidate (methomyl). Badan elektroda berisikan pasta karbon yang terbuat dari methomyl sebagai ionofor, dioktilftalat (DOP) sebagai pemlastis dan karbon aktif sebagai konduktor. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan komposisi dan waktu prakondisi pasta karbon yang optimum sehingga menghasilkan EPK yang bersifat Nernstian. Variasi komposisi pasta karbon yang digunakan terdiri dari karbon : methomyl : DOP (%b/b) = 50 : 10: 40 (komposisi 1), 50 : 15 : 40 (komposisi 2), dan 50 : 25 : 25 (komposisi 3). Variasi waktu prakondisi pasta karbon yang digunakan adalah 10, 20, 40, 60, dan 80 menit. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa komposisi pasta karbon yang bersifat Nernstian dihasilkan pada komposisi pasta karbon 1 dengan perbandingan karbon : methomyl : DOP (%b/b) = 50 : 10: 40 yang menghasilkan harga faktor Nernst sebesar 27,79 (mV /dekade konsentrasi) dalam rentang konsentrasi timbal(II) 10-5 - 10-1 M dengan waktu prakondisi pasta karbon yang optimum adalah 20 menit.
English Abstract
Carbon Paste Electrode (CPE) for Lead(II) analysis has been developed based on S-Methyl N-(methylcarbamoyloxy) thioacetimidate (methomyl). The electrode was constructed using carbon paste containing methomyl, DOP, and activated carbon, as a plasticizer, an ionophore, , and a conductor, respectivety research is aimed to determine carbon paste composition and optimum carbon paste pre-conditioning time to obtain Nernstian CPE. The carbon paste used consisted carbon : methomyl : DOP with ratio compotition of = 50 : 10: 40 (1st composition), 50 : 15 : 40 (2nd composition), and 50 : 25 : 25 (3rd composition). The CPE was pre-conditioned in a 10- 1 M lead(II) solution under various time of 10, 20, 40, 60, and 80 minutes. The CPE showed Nernstian carbon paste composition of 50 : 10 : 40 and precondition time of 20 minutes, under with Nernst factor of 27,79 (mV /decade concentration) for lead(II) concentration from 10-5 ? 10-1.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2016/442/051610379 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 08 Nov 2016 14:09 |
Last Modified: | 08 Nov 2016 14:09 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154978 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |