Gunara, NikkoPrayudi (2016) Rancang Bangun Sistem Pengukuran Temperatur Terdistribusi Secara Simultan Berbasis Protokol Komunikasi 1-Wire. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sistem pengukuran terdistribusi merupakan satu kesatuan sistem yang terintegrasi dimana data dapat tersebar merata pada setiap sensor yang terhubung pada satu jalur master sehingga memungkinkan pengukuran secara simultan. Pada penelitian ini, dirancang dan dibuat sistem pengukuran terdistribusi berbasis protokol komunikasi 1-wire yang dapat memberikan informasi temperatur dari beberapa titik yang berbeda sebagai fungsi dari waktu. Sistem yang telah dibuat terdiri dari 32 buah Sensor Temperatur Digital DS18B20, 1 buah Mikrokontroler PIC16F873A, dan sebuah komputer dengan software pengendali alat. Sistem ini diaplikasikan pada pemantauan distribusi temperatur dari kotak inkubator pengering kopi yang bebasis geothermal. Dari hasil pengujian yang dilakukan, diketahui distribusi temperatur terendah di dalam kotak inkubator terjadi pada waktu pagi hari ketika kotak baru saja diberi sumber panas dengan temperatur pada jajaran 27 sensor berkisar antara 26,3oC hingga 33,2oC, temperatur air sebesar 48 oC, dan temperatur udara meningkat dari 16 oC hingga 19oC. Sedangkan distribusi temperatur tertinggi di dalam kotak inkubator terjadi pada waktu sore ketika temperatur di dalam kotak inkubator telah cukup konstan dengan temperatur pada jajaran 27 sensor berkisar antara 37 oC hingga 40 oC dengan temperatur air dan udara sekitar yang cukup konstan pada 48 oC dan 25 oC.
English Abstract
Distributed measurement system is an intergrated system where the data can be distributed on multi sensors and connected to one master’s bus which allowing simultaneous measurement. This research presents design and construction of a distributed measurement system based on 1-wire communication protocol that can give a temperatur information as a function of time. The system consists of 32 DS18B20 Digital Temperature Sensors, a PIC16F873A Microcontroller, and a personal computer with a system controller software. This system was applied for monitoring the temperature distribution inside a incubator box of geothermal based coffee dryer. The result shows that the lowest temperature distribution in the incubator box is in the morning when it has just been given a heat source with temperature range of 27-array sensors is from 26.3oC to 33.2 oC, while water temperature is 48 oC, and air temperature increasing from 16 oC to 19 oC. The highest temperature distribution in the incubator box is in the afternoon with temperature range of 27-array sensors is from 37 oC to 40 oC, while the water and air temperature is constant at 48 oC and 25 oC.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2016/377/051610314 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 31 Oct 2016 10:45 |
Last Modified: | 31 Oct 2016 10:45 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154905 |
Actions (login required)
View Item |