Pendugaan Parameter Robust Dengan Metode Least Median Square (Lms) (Studi Kasus Angka Kematian Bayi Kabupaten/Kota Di Provinsi Jawa Timur Tahun 2013)

Imania, Nurul (2016) Pendugaan Parameter Robust Dengan Metode Least Median Square (Lms) (Studi Kasus Angka Kematian Bayi Kabupaten/Kota Di Provinsi Jawa Timur Tahun 2013). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pencilan merupakan hasil pengamatan yang terletak jauh dari pusat data dan mungkin berpengaruh besar terhadap koefisien regresi, penduga respons maupun nilai kedua peubah. Pencilan mengakibatkan penduga koefisien regresi menggunakan Metode Kuadrat Terkecil (MKT) menjadi bias MKT adalah metode pendugaan parameter regresi yang sensitif terhadap pencilan. Oleh karena kelemahan MKT, dibutuhkan metode pendugaan parameter regresi alternatif yang tidak sensitif terhadap pencilan yaitu regresi robust. Least Median Square adalah salah satu metode pendugaan regresi robust yang memiliki breakdown point tinggi dengan meminimumkan median kuadrat galat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi pencilan dan pengamatan berpengaruh, membandingkan model regresi hasil pendugaan LMS dan MKT pada data lengkap mau pun data di mana pencilan telah dihilangkan pada Angka Kematian Bayi Kabupaten/Kota di Jawa Timur tahun 2013. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penduga LMS lebih baik dibandingkan MKT tanpa pencilan dengan terbesar 91.35% dan RMSE terkecil 2.948. Faktor-faktor yang mempengaruhi Angka Kematian Bayi di Jawa Timur adalah persentase usia perempuan menikah pertama kali di bawah 17 tahun dan persentase bayi yang telah mendapatkan imunisasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2016/161/051604811
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Sep 2016 11:04
Last Modified: 08 Apr 2022 02:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154665
[thumbnail of NURUL IMANIA.pdf] Text
NURUL IMANIA.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item