Struktur Komunitas Arthropoda pada Kebun Jeruk dengan Sistem Konvensional di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Malang

ElFikri, Galih (2016) Struktur Komunitas Arthropoda pada Kebun Jeruk dengan Sistem Konvensional di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan struktur komunitas Arthropoda di kebun jeruk dengan sistem konvensional dekat dengan pemukiman dan dekat hutan. Yang melatar belakangi penelitian ini adalah penggunaan pestisida yang intensif yang dilakukan di kebun jeruk desa Selorejo, Kecamatan Dau, Malang. Untuk mengiplementasikan penelitian ini, maka metode yang digunakan untuk mengambil sampel Arthropoda tanah, maka menggunakan pitfall trap dan untuk mengambil sampel Arthropoda kanopi menggunakan metode yellow trap. Struktur komunitas Arthropoda pada dua lokasi kebun menunjukkan perbedaan. Indeks nilai penting (INP) menunjukkan individu yang arthropoda tanah yang dominan adalah famili Formicidae memiliki nilai 33,38 % sebelum penyemprotan dan 124,80 % setelah penyemprotan famili Culicidae memiliki nilai 30,95 % sebelum penyemprotan dan 23,64 % setelah penyemprotan pestisida dan di kebun 2 INP famili Culicidae adalah 69,52%dan 24,01%setelah penyemprotan pestisida. Berdasarkan Nilai Indeks keanekaragaman Shanon-Wiener (H’) diketahui diversitas Arthropoda sebelum dilakukan penyemprotan lebih tinggi dari pada setelah dilakukan penyemprotan pestisida. Lahan perkebunan jeruk dengan sistem konvensional ini memiliki indeks diversitas yang rendah yaitu hanya berkisar antara 1 – 3. Nilai IBC yang ditunjukkan dengan cluster dan biplot menunjukkan bahwa beberapa perlakuan antara dua lokasi memiliki tingkat kesamaan yang tinggi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2016/157/051604338
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 570 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Sep 2016 10:42
Last Modified: 26 Sep 2016 10:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154660
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item