Perubahan Spatio-Temporal Epicenter Dan Hipocenter Serta Nilai Peak Ground Acceleration(Pga) Daerah Cangar, Jawa Timur

Ramadhan, MuhammadRizqiRidha (2016) Perubahan Spatio-Temporal Epicenter Dan Hipocenter Serta Nilai Peak Ground Acceleration(Pga) Daerah Cangar, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Daerah Cangar merupakan daerah potensi panas bumi yang perlu dilakukan eksplorasi untuk penentuan pusat sumber panas bumi. Letak pusat panas bumi yang bisa berubah dari waktu ke waktu dianalisisdengan metode pergerakan partikel untuk mengetahuiperubahan spatio-temporal letak epicenter dan hipocenter serta sebaran nilai PGA untuk mitigasi bencana. Dalam penentuan epicenter dan hipocenter dilakukan analisis spektrum dan spektogram untuk mengetahui frekuensi asli event gempa yang terjadi dan dilakukan band-pass filter. Event gempa yang telah dilakukan pemfilterandicuplik selama satu sekon dan dilakukan plot pergerakan partikel. Hasil plot terdapat Gempa daerah Cangar terdapat 19 pusat gempa dengan kedalaman berkisar antara 3-271 meter. Terdapat perubahan spatio-temporalletak epicenter, yang pada penelitian ini lebih dominan terletak disekitar titik panas dibandingkan penelitian terdahulu. Tetapi sumber event gempa yang terjadi tetap sama, yaitu akibat aktivitas hidrotermal.Sebaran nilai PGA daerah Cangar yang ditentukan dengan metode Kanai, diketahui bahwa daerah Cangar memiliki nilai antara 6,94 - 24,88 gal.Pada penelitian PGA juga terlihat, bangunan observasi mempunyai nilai PGA yang kecil sehingga aman bila terjadi gempa bumi.Dari sebaran nilai tersebut diduga bahwa daerah Cangar bukan daerah rawan bencana gempa tektonik.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2016/102/051603450
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 23 Apr 2016 13:27
Last Modified: 25 Feb 2019 01:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154599
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item