Impregnasi Zeolit ke dalam Material Selulosa Ester untuk Modifikasi Kinerja Membran Mikrofiltrasi

Pambudi, Roni (2015) Impregnasi Zeolit ke dalam Material Selulosa Ester untuk Modifikasi Kinerja Membran Mikrofiltrasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Upaya pemurnian bioetanol dengan menggunakan teknologi membran telah banyak dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah dengan penggunaan membran selulosa yang telah dimodifikasi dengan penambahan zeolit menggunakan teknik press dapat merubah sifat fisiko-kimia membran dan dapat digunakan untuk pemurnian bioetanol. Membran yang digunakan adalah mix-selulosa ester yang selanjutnya ditambahkan zeolit dan di press. Karakterisasi dilakukan dengan menggunakan uji sebaran zeolit dalam membran, spektrofotometri FT-IR, bubble point dan didukung dengan derajat swelling. Kombinasi membran dan zeolit dilakukan dengan dua cara yang berbeda. Pada perlakuan pertama zeolit ditambahkan secara langsung dalam keadaan kering. Dan pada perlakuan kedua membran selulosa ester direndam terlebih dahulu dalam filtrat koloid dari zeolit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modifikasi membran selulosa ester dengan zeolit memiliki ukuran pori-pori yang lebih besar dari sebelumnya dan tidak terjadi perubahan sifat kimia. Membran hasil perlakuan pertama lebih baik dari perlakuan kedua. Penambahan zeolit dapat meningkatkan sifat hidrofobik membran selulosa ester, sehingga memungkinkan digunakan dalam pemurnian bioetanol. Namun karena ukuran pori yang hasilkan masih besar sehingga belum bisa digunakan untuk pemurnian bioetanol.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2015/302/051509225
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 18 Jan 2016 10:04
Last Modified: 18 Jan 2016 10:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154342
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item