Rahmasari, Fauzhia (2014) Penentuan Pemenang Tender Secara Elektronik Hosting Internet 10 Mbps dengan Menggunakan Metode Weighted Product (WP) dan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tender (pengadaan) biasa diselenggarakan dengan cara konvensional dimana langsung mempertemukan pihak-pihak terkait seperti panitia dan peserta tender. Hal ini dapat memicu terjadinya praktik KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme). Salah satu lembaga pemerintah, yaitu Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) mengadakan tender secara elektronik untuk mencegahnya. Dalam penelitian ini akan dibuat sebuah sistem pendukung keputusan untuk memudahkan pihak panitia pengadaan dalam proses penentuan pemenang tender, yaitu dengan menggunakan metode Weighted Product (WP) dan metode Analytic Hierarchy Process (AHP). Secara garis besar, langkah yang harus dilakukan dalam menggunakan metode WP adalah menentukan bobot preferensi, membuat matriks keputusan, menghitung vektor , dan menghitung vektor sedangkan langkah yang harus dilakukan dalam menggunakan metode AHP adalah menentukan nilai prioritas kriteria serta melakukan uji konsistensi, menentukan nilai prioritas alternatif, dan diakhiri dengan menetapkan nilai prioritas global. Ada beberapa kriteria yang menjadi dasar pengambilan keputusan, antara lain administrasi, teknis, harga, dan kualifikasi. Sementara itu, alternatif yang digunakan berupa perusahaan yang mendaftar menjadi peserta (dalam penelitian ini terdapat 19 perusahaan maupun kemitraan). Adapun perhitungan yang dilakukan menggunakan bantuan software MATLAB. Hasil akhir dalam penelitian ini menghasilkan PT. Platinum Network Indonesia berada pada urutan pertama (pemenang), PT. Palapa Network Nusantara pada urutan ke dua (cadangan pertama), dan PT. Indonesia Super Corridor pada urutan ke tiga (cadangan ke dua).
English Abstract
Tender usually held in a conventional manner which brings direct stakeholders such as committee and bidders. This can lead to corruption, collusion, and nepotism. One of the government institution, LAPAN, hold electronic tender to prevent it. In this research will be made a decision support system to facilitate commitee in a process of determining the winner of tender by using Weighted Product (WP) and Analytic Hierarchy Process (AHP). The steps should be taken in using WP method is determine preference weight, making a decision matrix, calculate the vector S, and calculate the vector V while the steps involved in using the AHP method is detemine the value of criteria priorities and test consistency, determine the value of alternative priorities, and set the of a global priority. There are some criteria which become to base decision, among others, administrative, technical, price, and qualification. Meanwhile, the alternative to used form companies which register as a participant (in this research there are 19 companies and partnerships). The calculations were performed using MATLAB software. The final result in this research are PT. Platinum Network Indonesia ranks first (the winner), PT. Palapa Network Nusantara in order to two (backup first), and PT. Indonesia Super Corridor in order to three (backup second
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2014/48/051400799 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 10 Feb 2014 14:44 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 07:03 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154061 |
Preview |
Text
SKRIPSI.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |