Penggunaan Data Time Domain Electromagnetic (Tdem) Dalam Mereduksi Efek Statik Pada Data Magnetotellurik (Mt) Daerah Prospek Panasbumi Lapangan “Ub”

Kusumawaradani, Rizky (2014) Penggunaan Data Time Domain Electromagnetic (Tdem) Dalam Mereduksi Efek Statik Pada Data Magnetotellurik (Mt) Daerah Prospek Panasbumi Lapangan “Ub”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemanfaatan sumber pasif akan mengakibatkan data Magnetotellurik (MT) mengalami distorsi yang disebabkan oleh banyak faktor. Adanya faktor heterogenitas permukaan, topografi dan kontak vertikal, akan berdampak pada timbulnya pergeseran vertikal kurva MT yang dikenal sebagai efek statik. Hasil pengolahan data MT yang mengalami efek statik, akan mengakibatkan timbulnya ambiguitas dalam interpretasi data. Diperlukan suatu metode untuk melakukan koreksi akibat efek statik, yaitu dengan menggunakan metode Time Domain Electromagnetic (TDEM) yang tidak terpengaruh adanya topografi maupun heterogenitas permukaan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan efek statik pada data MT dan pengaruh data TDEM dalam mereduksi efek statik. Berdasarkan hasil pengolahan diketahui bahwa semua titik pengukuran mengalami efek statik yang ditandai pergeseran vertikal kurva sounding ke atas maupun ke bawah dengan nilai resistivitas yang bervariasi. Pengaruh penggunaan data TDEM dapat lebih terlihat pada inversi 1D, sedangkan hasil inversi 2D dengan atau tanpa koreksi efek statik menunjukkan pola resistivitas yang hampir sama.

English Abstract

Magnetotelluric (MT) signals are natural sources. Those conditions cause a distortion in MT data affected by many factors. Static Shift on the apparent resistivity on MT plots at all frequencies may be caused by near surface conductivity heterogeneity, rugged topography and vertical contact. The Result of MT Data Processing affected by static shift will give ambiguity in data interpretation. To solve this problem, we use TDEM data for static shift correction since TDEM is relatively not affected by topography and near surface conductivity heterogeneity. In this study, we determine for static shift on the MT data and how this effect was removed using data acquired from TDEM. In this report, all of MT data indicate that the apparent resistivity curves were shifted up and down with different value. The result of 1-D inversion of TDEM and MT soundings was designed to solve the static shift problem in MT data. But, 2D inversion results with or without the static shift correction using TDEM was showed a similar resistivity pattern.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2014/370/051406660
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 04 Nov 2014 10:16
Last Modified: 21 Oct 2021 06:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/154008
[thumbnail of Skripsi_(Rizky_Kusumawardani).pdf]
Preview
Text
Skripsi_(Rizky_Kusumawardani).pdf

Download (8MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item