Pengembangan Sistem Akuisisi Data Berbasis Komputer Dan Mikrokontroler Pic16f877a Untuk Eksperimen Fisika

Apriyanto, Bagus (2012) Pengembangan Sistem Akuisisi Data Berbasis Komputer Dan Mikrokontroler Pic16f877a Untuk Eksperimen Fisika. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Telah dilakukan pengembangan sistem akuisisi data berbasis komputer dan mikrokontroler PIC16F877A sebagai sistem pengukuran untuk beberapa eksperimen fisika. Sistem akuisisi data ini merupakan serangkaian perangkat elektronik yang terdiri dari sensor, pengkondisi sinyal, sistem minimum, serta program akuisisi data LabView. Pada penelitian ini, sistem akuisisi data yang dibuat dapat melakukan pengukuran beberapa besaran fisis, yaitu: getaran, perpindahan panas, serta waktu pengisian dan pelepasan muatan pada kapasitor. Pengukuran yang dilakukan dapat langsung diamati karakteristiknya pada layar komputer serta dapat disimpan dalam bentuk data Ms.Excel. Dari hasil yang telah didapatkan, sistem akuisisi data yang dibuat telah mampu merepresentasikan hasil pengukuran pada beberapa percobaan fisika dengan baik dan benar.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2012/202/051203109
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 08 Jan 2013 13:48
Last Modified: 23 Oct 2021 07:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/153041
[thumbnail of skripsi_Bagus_Apriyanto_(0710930019-93).pdf]
Preview
Text
skripsi_Bagus_Apriyanto_(0710930019-93).pdf

Download (8MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item