Peran Suplementasi Susu Kedelai Pada Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Yang Terpapar Formalin Terhadap Aktivitas Enzim Protease, Kadar MDA Dan Gambaran Histologi Jejunum

Widhoretno, Dwi (2011) Peran Suplementasi Susu Kedelai Pada Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Yang Terpapar Formalin Terhadap Aktivitas Enzim Protease, Kadar MDA Dan Gambaran Histologi Jejunum. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Enzim pencernaan yang ada dalam tubuh sangat beragam dengan fungsi yang berbeda-beda. Enzim protease merupakan salah satu enzim pencernaan yang ada dalam jejunum. Protease adalah enzim yang dapat menghidrolisis ikatan peptida pada protein. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas enzim protease dan kerusakan oksidatif pada jaringan jejunum yang terpapar formalin dan mendapat terapi pada preventif dan kuratif dengan susu kedelai. Pada penelitian ini jejunum yang digunakan berasal dari 5 kelompok hewan coba tikus putih (Rattus norvegicus), yaitu kelompok kontrol, kelompok yang diberi susu kedelai, kelompok yang dipapar formalin dengan dosis 17 ppm, kelompok yang dipapar formalin dengan dosis 17 ppm sekaligus diberi terapi susu kedelai sebanyak 2 mL (preventif) dan kelompok yang dipapar formalin dengan dosis 17 ppm kemudian diberi terapi susu kedelai sebanyak 2 mL (kuratif). Aktivitas protease diukur dengan Spektrofotometri UVVIS dan kadar Malondialdehyde (MDA) diukur dengan uji Thiobarbituric Acid (TBA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas rata-rata protease jejunum kelompok preventif dan secara kuratif memberikan perbedaan yang sangat nyata berturut-turut adalah sebesar 0,0169 ± 81,51 % (0,0399 ± 0,00081) μmol/mL.menit dan 0,0114 ± 47,76 % (0,0323 ± 0,00033) μmol/mL.menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terapi susu kedelai pada kelompok preventif dan kuratif dapat menurunkan kadar MDA sebesar 0,0476 ± 38,36 % dan 0,0396 ± 17,81 % .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2011/364/051105397
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 13 Feb 2012 09:44
Last Modified: 22 Oct 2021 08:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152838
[thumbnail of 051105397.pdf]
Preview
Text
051105397.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item