Saputra, MuhammadChandra (2011) Pencarian Kata Menggunakan Algoritma Tuned Boyer Moore yang Diimplementasikan Pada Web Crawler. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sebuah pencarian kata merupakan proses pencocokan antara teks dan pattern. Jumlah kemiripan teks dengan pattern yang dicari pada dokumen dan posisi rinci kata tersebut juga diperlukan. Algoritma pencocokan string (string matching) yang merupakan bagian utama dalam proses pencarian kata memegang peranan penting untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan kebutuhan. Aplikasi yang dibangun menggunakan web crawler ini digunakan untuk melakukan pencarian ke halaman-halaman situs yang terdapat di internet untuk mencari kata yang ada di situs tersebut. Tidak semua situs akan dikunjungi oleh situs crawler ini, hanya situs-situs yang telah ditentukan sebelumnya yang akan menjadi tujuan crawling. Untuk data precision dari analisa tersebut dapat dijelaskan pula, rata-rata nilai precision dari percoban ini adalah 0,59 dengan kata lain bahwa sistem berjalan dengan baik untuk menemukan kata yang di cari. Perhitungan waktu yang dilakukan didapatkan rata-rata waktu yang diperlukan untuk menemukan satu proses pencocokan tuned boyer moore adalah 5.97 detik. Faktor yang berpengaruh pada percoban ini adalah perangkat keras. Pada percobaan ini digunakan komputer desktop sebagai perangkat keras pengujian dengan spesifikasi terbatas, kondis tersebut menyebabkan pada saat proses crawling, browser sering hang akibat kehabisan memory dan CPU Usage yang mencapai 100%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2011/307/051104173 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 07 Nov 2011 10:07 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 07:44 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152759 |
Preview |
Text
051104173.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |