Nisak, Zahrotun (2011) Analisis penggunaan teknik arus tabung konstan dan teknik modulasi otomatis arus tabung terhadap dosis efektif Computed Tomography (CT) Scan pada bagian kepala. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Salah satu parameter yang memengaruhi besarnya dosis pada CT-scan adalah arus tabung. Terdapat dua teknik arus tabung pada CT-scan, yaitu teknik arus tabung konstan dan teknik modulasi arus tabung otomatis. Dalam teknik arus tabung konstan, nilai arus tetap konstan pada nilai tertentu pada keseluruhan rangkaian scan. Pada teknik modulasi otomatis arus tabung, nilai arus tabung menyesuaikan secara otomatis kepada karakteristik pelemahan, anatomi pasien dan ukuran dari bagian badan yang discan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan teknik arus tabung konstan dan teknik modulasi otomatis arus tabung terhadap dosis efektif CT-scan bagian kepala untuk mengetahui teknik arus tabung yang memberikan dosis radiasi rendah. Berdasarkan perhitungan 100 data pasien pada bagian kepala untuk masing-masing teknik didapatkan bahwa pada teknik arus tabung konstan, dosis efektif rata-rata pada laki-laki berkisar antara 1,388 mSv (milisievert) sampai 1,412 mSv, sedangkan dosis efektif rata-rata pada perempuan berkisar antara 1,362 mSv sampai 1,395 mSv. Pada teknik modulasi arus tabung otomatis, dosis efektif rata- rata pada laki-laki berkisar antara 1,250 mSv sampai 1,367 mSv, sedangkan dosis efektif rata-rata pada perempuan berkisar antara 1,094 mSv sampai 1,267 mSv. Hasil pengukuran dosis efektif rata- rata pada 100 pasien pada masing-masing teknik arus tabung adalah 1,387 mSv untuk teknik arus tabung konstan dan 1,246 mSv untuk teknik modulasi arus tabung otomatis. Jadi, pasien akan lebih aman jika menjalani pemeriksaan CT dengan menggunakan teknik modulasi arus tabung otomatis daripada teknik arus tabung konstan, akan tetapi dosis efektif kedua teknik arus tabung masih berada dalam batas aman dosis yang ditetapkan oleh ICRP untuk satu kali scanning adalah 2 mSv
English Abstract
One of the major parameters affecting dose in CT-scan is the tube current. There are two tube current techniques in the CT-scan technology, i.e. the fixed tube current and automatic tube current modulation. In the fixed tube current technique, the current remains constant at a particular value for the whole series of scans. Whereas in the automatic tube current modulation technique, the tube current is automatically adjusted based on the attenuation characteristics, changes in patient anatomy and the size of the scanned body part. This study aims to analyze the effect of the applications of the tube current techniques on the effective dose of CT examinations of the head and to know which technique will deliver lower effective dose. Based on the calculation from 100 patient data underwent head examination for each technique it was found that the fixed tube current technique delivered an effective dose of 1.388 mSv (milisievert) to 1.4125 mSv in male patients and 1.362 mSv to 1.395 mSv in women. On the other hand, the automatic tube current modulation technique gave an effective dose of 1.25 mSv to 1.367 mSv in males and 1.094 mSv to 1.267 mSv in females. The average effective doses of 100 patients for the fixed tube current and automatic tube current modulation techniques are 1.387 mSv and 1.246 mSv, respectively. Thus, the patients will receive lower dose when they undergo CT examinations that applying the automatic tube current modulation technique. Doses from both techniques are within the safe dose set by the ICRP for a one-time scanning, e.g. 2 mSv.
Other obstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2011/100/051101760 |
Uncontrolled Keywords: | Teknik arus tabung, Ct-scan, Dosis efektif,tube current technique, CT-scan, effective dose. |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 530 Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 30 Mar 2011 10:20 |
Last Modified: | 25 Nov 2021 02:35 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152553 |
Preview |
Text
051101760.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |