ElianaMargayanti (2010) Studi Proses Konjugasi Kerangka Karbon Tak Jenuh Asam a-Linolenat Hasil Isolasi Dari Minyak Biji Selasih (Ocimum basilicum Linn.) Melalui Isomerisasi Menggunakan Katalis KOH dan Gelombang Ultrasonik. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Senyawa asam linolenat terkonjugasi merupakan salah satu senyawa triena terkonjugasi yang memiliki efek sitotoksik terhadap sel kanker. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkonjugasi senyawa asam α-linolenat melalui proses isomerisasi menggunakan katalis KOH dan gelombang ultrasonik. Penentuan waktu optimum isomerisasi dilakukan berdasarkan analisis kromatogram senyawa asam α-linolenat hasil konjugasi dalam variasi waktu sonikasi selama 45, 60, dan 75 menit menggunakan Kromatografi Gas (KG), sehingga diperoleh waktu optimum isomerisasi selama 60 menit. Hasil konjugasi asam α-linolenat dianalisis menggunakan Kromatografi Gas-Spektrometri Massa (KG-SM) menunjukkan adanya puncak dengan waktu retensi 28,398, didukung dengan hasil pemisahan menggunakan Kromatografi Lapis Tipis terimpregnasi AgNO3 (KLT-AgNO3) yang dianalisis menggunakan spektrofotometri IR menunjukkan pita serapan ikatan C=C terkonjugasi yang lebih rendah dibandingkan C=C terisolasi dengan bilangan gelombang 1640-1630 cm-1 dan analisis menggunakan spektrofotometri UV-Vis menunjukkan serapan pada panjang gelombang 260-270 nm akibat transisi elektronik p®p* terkonjugasi. Penelitian ini menghasilkan isomer asam 9,11,13-oktadekatrienoat.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2010/38/051000475 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 540 Chemistry and allied sciences |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 15 Mar 2010 10:32 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 06:50 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152499 |
Preview |
Text
051000475.pdf Download (10MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |