Densitas dan Distribusi Kristal Kalsium Oksalat dalam Umbi Dua Varian Porang (Amorphophallus muelleri Blume) di KPH Saradan, Jawa Timur pada Siklus Pertumbuhan Ketiga

MaurissaAndhitaEkaSakti (2009) Densitas dan Distribusi Kristal Kalsium Oksalat dalam Umbi Dua Varian Porang (Amorphophallus muelleri Blume) di KPH Saradan, Jawa Timur pada Siklus Pertumbuhan Ketiga. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk, kerapatan dan distribusi kristal kalsium oksalat dalam umbi dua varian porang (A dan C) di KPH Saradan, Jawa Timur pada tiga periode pengamatan dalam siklus pertumbuhan ketiga. Periode pengamatan didasarkan atas perbedaan morfologi tanaman porang. Umbi porang yang memiliki berat relatif seragam dipotong melintang dan dipotong kembali menjadi bagian tepi dan tengah. Setiap bagian diiris dengan ukuran 1x1±0,01 cm kemudian direndam dalam alkohol 96% (1-2 hari), yang dilanjutkan dalam NaOH 10% (± 1 jam). Kerapatan dan bentuk kristal kalsium oksalat dianalisis dengan ANOVA ( 5%) yang dilanjutkan dengan uji Tukey. Distribusi kerapatan kristal dalam umbi dianalisis dengan uji T. Umbi dua varian porang pada tiga periode pengamatan memiliki bentuk dan pola distribusi kerapatan kristal kalsium oksalat yang sama. Beberapa bentuk kristal kalsium oksalat yang ditemukan adalah druse, rafida (besar dan kecil) dan kristal yang belum teridentifikasi yang disebut X1. Kristal rafida kecil dan druse memiliki kerapatan tertinggi. Kerapatan kristal kalsium oksalat dua varian porang pada periode pengamatan pertama lebih rendah dibandingkan periode pengamatan kedua. Kerapatan kristal kalsium oksalat pada periode pengamatan ketiga umbi porang varian A paling tinggi dibandingkan dua periode pengamatan sebelumnya. Sebaliknya, kerapatan kristal kalsium oksalat umbi porang varian C pada periode pengamatan ketiga paling lebih rendah dibandingkan dua periode pengamatan lainnya. Kerapatan kristal bagian tengah umbi lebih tinggi dibandingkan bagian tepi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2009/306/050903371
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 24 Nov 2009 09:57
Last Modified: 27 Oct 2021 03:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152266
[thumbnail of 050903371.pdf]
Preview
Text
050903371.pdf

Download (9MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item