DianPuspitaAnggraini (2009) Penentuan Kondisi Optimum Pembuatan Nata(Bacterial Cellulose) Dengan Bahan Dasar Whey Hasil Samping Koagulasi Susu Dengan Asam Asetat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi optimum yang meliputi pH dan waktu inkubasi pada pembuatan nata (bacterial cellulose) dengan bahan dasar whey hasil samping koagulasi susu dengan asam asetat 1%. Pembuatan nata dilakukan dengan cara fermentasi whey menggunakan Acetobacter xylinum sebanyak 15% (v/v). Pada penentuan pH optimum, dilakukan variasi pH yaitu 3,5, 4,0, 4,5, 5,0, dan 5,5, pengaturan pH dilakukan dengan menambahkan asam asetat glasial dan NaOH. Pada penentuan waktu inkubasi optimum, dilakukan variasi hari ke-1, 3, 5, 7, 9, 11, 13, 14, dan 15. Parameter yang digunakan pada kondisi optimum adalah tebal dan berat nata yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembuatan nata mempunyai pH dan waktu inkubasi optimum yaitu pada pH 4,0 dan waktu inkubasi 9 hari. Berat dan tebal nata pada pH 4,0 dan waktu inkubasi 9 hari adalah 70,033 gram dan 0,586 cm.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2009/289/050903096 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 11 Nov 2009 11:02 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 07:11 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152248 |
Preview |
Text
050903096.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |